Sosok Pencetus Hari Ibu, Emma Poeradiredja, Pahlawan Wanita Hebat, Yuk Kenalan!

- 22 Desember 2022, 14:46 WIB
Ilustrasi Hari Ibu. Pencetus Hari Ibu, Emma Poeradiredja.*
Ilustrasi Hari Ibu. Pencetus Hari Ibu, Emma Poeradiredja.* /Portal Purwokerto/Pixabay/Darkmoon_art

 

PORTAL PURWOKERTO – Tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu. Yuk kenalan siapa pencetus dan sejarah dibalik lahirnya peringatan ini.

Emma Poeradiredja merupakan sosok wanita di belakang peringatan Hari Ibu. Emma juga seorang pahlawan wanita yang hebat.

Selain sebagai pencetus Hari Ibu, ia sempat menjadi wanita yang memimpin sidang Kongres Perempuan Indonesia III pada tanggal 23 sampai 28 Juli 1938, di Bandung, Jawa Barat.

Dikutip dari Pikiran-rakyat.com, bahwa Emma Poeradiredja termasuk satu-satunya perempuan yang terdaftar dalam anggota Dewan Kota Bandung, di masa pemerintahan kolonial Hindia Belanda.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Hari Ibu 22 Desember 2022 dalam Bahasa Jawa: Maturnuwun Sanget Ibuku Sayang

Wanita kelahiran 13 Agustus 1902 ini, berusaha cukup keras agar berhasil lolos melalui pemungutan suara saat pemilihan dewan kota tahun 1928.

Emma pun berhasil mendominasi suara, dari 4 calon lainnya, yaitu Ir. Soenaria, Ir. Roosseno, R Ali Tirtosoewirjo, dan dia sendiri Emma Poeradiredja.

Dibalik berdirinya Pasundan Istri (PASI), Emma juga termasuk sosok yang paling berpengaruh.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x