Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 56 Semester 2, Kegiatan 3.2 Dampak Pencemaran Air

- 27 Januari 2023, 10:46 WIB
Ilustrasi Pencemaran Air, Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 56 Semester 2, Kegiatan 3.2 Dampak Pencemaran Air
Ilustrasi Pencemaran Air, Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 56 Semester 2, Kegiatan 3.2 Dampak Pencemaran Air /ATDSPhoto/PIxabay

PORTAL PURWOKERTO - Kunci Jawaban IPA kelas 7 halaman 56 semester 2, Kegiatan 3.2 dampak pencemaran air dapat kamu lihat di bawah ini.

Kunci jawaban IPA kelas 7 ini sesuai dengan Buku Kemendikbud halaman 56 semester 2 tentang dampak pencemaran air.

Kunci jawaban ini dibuat dengan tujuan membantu siswa menemukan jawaban pada soal Kegiatan 3.2 tentang dampak pencemaran air.

Kegiatan 3.2 di buku Paket IPA kelas 7 halaman 56 semester 2 siswa diminta untuk melakukan sebuah percobaan mengenai dampak pencemaran air.

Dengan alat percobaan berupa air mineral, gelas, dan ikan kecil siswa melakukan uji coba mengenai dampak pencemaran air terhadap ikan.

Baca Juga: Tingkat Keasaman Air Selokan, Air Sumur, dan Air Mineral, Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 51 Semester 2

Dalam mengerjakan kunci jawaban ini Portal Purwokerto bekerjasama dengan Septian Johan Wibowo, S.Pd alumni FKIP Universitas Negeri Yogyakarta.

Langsung saja, beriku kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 56 semester 2 tentang dampak pencemaran air.

Kegiatan 3.2 Mengetahui dampak pencemaran air

1. Siapkanlah tiga buah gelas bekas air mineral yang ukurannya sama (200 mL).

2. Berilah label pada masing-masing gelas dengan menuliskan A, B,
dan C.

3. Isilah masing-masing gelas dengan air mineral sebanyak 150 mL
(mengukur air dengan menggunakan gelas ukur). Kalau tidak ada
gelas ukur, isilah dengan jumlah yang sama banyak.

4. Siapkanlah tiga ekor ikan kecil sejenis yang ukuran besarnya sama (kamu dapat menggunakan ikan kecil apapun yang ukurannya sama yang ada di daerahmu).

5. Siapkanlah detergen dan sendok kecil atau untuk lebih detail kamu dapat menggunakan timbangan digital untuk mengukur jumlah
detergennya.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 51 Semester 2 Kegiatan 3.1 Tentang Pencemaran Lingkungan

6. Ambillah satu sendok kecil detergen, lalu masukkan ke dalam gelas B.

7. Lakukanlah hal yang sama dengan ukuran dua kalinya (dua sendok kecil) detergen dan masukkan ke dalam gelas C.

8. Gelas A tidak ditambahkan detergen.

9. Setelah semuanya siap, ambillah ikan kecil yang kamu siapkan, dan masukkan ke dalam gelas masing-masing satu ekor.

10. Amatilah apa yang terjadi pada ikan (kondisi) pada periode waktu tertentu. Catatlah semua hasil pengamatanmu

Kunci Jawaban :

Setelah melakukan percobaan dan pengamatan dalam kurun waktu 25 menit hingga 30 menit maka diperoleh hasil :

1. Gelas A (air mineral bersih) : ikan tetap hidup

2. Gelas B (air mineral dicampur dengan satu sendok detergen) : ikan akan pingsan dan lama lama bisa mati terkena zat kimia yang ada pada detergen.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 39, 40 Semester 2 Bentuk Saling Ketergantungan Antar Makhluk Hidup

3. Gelas C (air mineral dicampur detergen dua kali lebih banyak) :
ikan lebih cepat mati terkena zat kimia dua kali lebih banyak dari gelas B.

Dari percobaan diatas membuktikan bahwa air menjadi sumber utama kehidupan. Jika terkena pencemaran maka akan mengakibatkan matinya populasi yang ada pada air tersebut.

Demikian kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 56 semester 2 Kegiatan 3.2 tentang dampak pencemaran air.

Disclaimer : Kunci jawaban di atas hanyalah sebagai referensi belajar saja dan bukan merupakan jawaban mutlak. Kebenaran jawaban tergantung dari guru pengajar masing-masing.***
--

Editor: Eviyanti

Sumber: Buku Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x