Kunci Jawaban PKN Kelas 11 Halaman 57 Refleksi Soal: Unit 3 Peluang dan Tantangan Penerapan Pancasila

- 27 Oktober 2023, 06:30 WIB
Ilustrasi. Kunci Jawaban PKN Kelas 11 Halaman 57 Refleksi Soal: Unit 3 Peluang dan Tantangan Penerapan Pancasila.*
Ilustrasi. Kunci Jawaban PKN Kelas 11 Halaman 57 Refleksi Soal: Unit 3 Peluang dan Tantangan Penerapan Pancasila.* /Pexels / Max Ficher/

 

PORTAL PURWOKERTO - Kunci jawaban PKN kelas 11 halaman 57 refleksi soal: Unit 3 peluang dan tantangan penerapan Pancasila dalam kehidupan global bagian 1 Pancasila.

Materi pembahasan berikut merupakan pedoman atau panduan jawaban bagi orang tua siswa dan siswi, yang juga diharapkan juga untuk mengeksplorasi lebih lanjut terkait materi pembelajaran. Pembahasan materi tersebut merupakan hasil kolaborasi Portal Purwokerto bersama alumni UIN Yogyakarta, Muhammad Iqbal, S.Pd.

Terkait soal pada halaman 57 refleksi soal: Unit 3 peluang dan tantangan penerapan Pancasila dalam kehidupan global bagian 1 Pancasila, bukan jawaban yang mutlak.

Peran Pancasila Di Era Globalisasi

Mengapa globalisasi menjadi tantangan tersendiri untuk kita? Hal ini karena globalisasi membawa pengaruh budaya global yang kuat melalui media massa, sehingga dapat menyebabkan hilangnya identitas budaya lokal, dan mendorong homogenisasi budaya di berbagai negara.

Baca Juga: Istilah Penting PKN Kelas 11 Halaman 78, Unit 1 Bagian 2: Istilah, Arti, Ilustrasi, Kunci Jawaban Kelas 2 SMA

Di era globalisasi ini peran Pancasila sangat penting untuk tetap menjaga eksistensi kepribadian bangsa Indonesia, karena dengan adanya globalisasi batasan-batasan diantara negara seakan tak terlihat, sehingga berbagai kebudayaan asing dapat masuk dengan mudah ke masyarakat.

Dengan Pancasila, kita dapat membedakan mana budaya yang sesuai dengan nilai-nilai luhur bangsa kita dan mana yang tidak. Pancasila juga dapat membantu kita untuk mengambil hal-hal positif dari budaya luar yang dapat meningkatkan kualitas hidup kita.

Peluang penerapan Pancasila merupakan kesempatan dan usaha mencapai persatuan dan kesatuan dengan menerapkan nilai-nilai Pancasila. Peluang penerapan Pancasila dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah