35 soal UAS PAS PAI Kelas 3 SD semester 1 serta Kunci jawaban PAI, UAS Agama Islam Kurikulum 2013 Terbaru.

- 4 Desember 2023, 11:23 WIB
Contoh latihan soal uas PAI  Kelas 3  semester 1
Contoh latihan soal uas PAI Kelas 3 semester 1 /pexels.com/Timur Weber/

 

PORTAL PURWOKERTO Siswa Sekolah Dasar  kelas 3 sedang menjalani UAS atau PAS Semester 1 Pendidikan Agama Islam, PAI berikut contoh soal dan kunci jawabannya.

Inilah kumpulan contoh soal UAS Ujian Akhir Semester 1 atau PAS Penilaian Akhir Pendidikan PAI kelas 3 SD kurikulum merdeka.

Contoh soal UAS PAS PAI kelas 3 untuk belajar di rumah, agar wawasanmu tentang agama Islam bertambah luas. Soal UAS ini dilengkapi dengan kunci jawaban.

Berikut ini 24 contoh soal essay dan soal uraian yang dirangkum dari soal soal buku Pendidikan Agama Islam PAI kelas 3 SD

1.Manfaat dari sikap percaya diri bagi kita adalah
Jawaban: Meningkatkan semangat belajar dan percaya dengan kemampuan diri sendiri.

Baca Juga: Soal UAS PAS PAI Kelas 9 Semester 1 dan Kunci Jawaban

2.Sikap tidak selalu ingin bergantung kepada orang lain disebut Jawaban: Mandiri.

3.Manfaat setia kawan yang benar dibawah ini adalah...
Jawaban: Memiliki banyak teman.

4.Contoh bentuk kerja keras dalam belajar di bawah ini adalah
Jawaban: Mengerjakan PR.

5.Dalam berbuat baik, selain harus ikhlas dan niat yang tulus kita juga perlu?
Jawaban: Percaya diri.

6.Orang-orang yang rendah diri sama saja dengan...
Jawaban: Meragukan kemampuan diri sendiri.

7.Di mana umat Islam melaksanakan salat berjamaah?
Jawaban: Masjid.

8.Bagaimana bunyi takbiratul ihram?
Jawaban: اللَّهُ أَكْبَر (Allahu Akbar) - Artinya: "Allah Maha Besar."

9.Apa sebutan untuk orang yang mengumandangkan azan?
Jawaban: Muadzin.

Baca Juga: 34 Soal UAS PAI Kelas 5 Semester 1 dan Kunci Jawaban Agama Islam PAS UAS Kurikulum Merdeka 2023

10.Membuang sampah sebaiknya di...
Jawaban: Tempat sampah.

11. ا ت ب ي Huruf-huruf hijaiyah disamping yang bertitik dua adalah...
Jawaban: Ya dan Ta.

12.Allah mustahil bersifat jahlun, jahlun artinya...
Jawaban: Bodoh.

Soal Uraian:
1.Tuliskan doa belajar!
Jawaban: "رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا، وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا وَاجْعَلْنِيْ مِنَ الصَّالِحِيْنَ" (Robbi zidnii 'ilmaa, warzuqnii fahmaa, waj'alnii minash-sholihiin).

2.Siapa yang bertanggung jawab atas kebersihan ruang kelas?
Jawaban: Seluruh anggota ruang kelas.

3.Tolabul ilmi faridotun ala kulli muslimin, adalah hadis yang berisi kewajiban...
Jawaban: Menuntut ilmu.

4.Isi surah Al-Falaq adalah memohon perlindungan kepada...
Jawaban: Allah.

5.Jika kita dapat menggunakan uang, waktu, dan tenaga secara tepat disebut, Jawaban: Hemat.

6.Jika murid suka menyobek kertas dari buku dan kertas itu digunakan untuk bermain, ia menunjukkan sikap...
Jawaban: Boros.

7.Apa saja benda yang bisa kita berikan kepada korban bencana banjir?
Jawaban: Peralatan masak, lampu darurat, peralatan medis, selimut, pompa air darurat, peralatan makan dan minum, dan lain sebagainya.

8.Apa yang dimaksud dengan harakat?
Jawaban: Harakat adalah tanda baca untuk menentukan panjang pendek dalam mengucapkan satu kata saat membaca ayat Al-Qur'an.

Baca Juga: 22 Soal Agama Islam kelas 3 dan Kunci Jawaban Semester 1, PAI UAS PAS Terbaru Kurikulum 2023

9.Bagaimana bunyi ayat terakhir surah Al-Falaq?
Jawaban: "Dan dari kejahatan orang yang dengki apabila dia dengki."

10.Tuliskan lima sifat terpuji!
Jawaban: Jujur (shiddiq), amanah, cerdas (fathanah), menyampaikan pesan (tabligh), dan rendah hati (tawadhu).

11. Mengapa Allah SWT. menyuruh kita untuk belajar?
Jawaban: Menuntut ilmu dan mendalami ilmu-ilmu agama bertujuan untuk mencerdaskan umat dan mengembangkan agama Islam.

12.Tulislah 3 contoh perilaku mandiri yang Kamu lakukan sehari-hari!
Jawaban: Makan sendiri, mandi sendiri, berpakaian sendiri.
Itulah pembahasan soal UAS PAI kelas 3 semester 1, lengkap dengan kunci jawaban, Ingat contoh soal ini tidak menjamin akan keluar pada soal ujian UAS di sekolah, jangan tidak belajar ya.***

 

 

Editor: Eviyanti

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah