Apakah Puasa Rajab Boleh 1 Hari Saja? Ini Niat Puasa Rajab dan Doa Berbuka Puasa Rajab Arab, Latin Artinya

- 15 Januari 2024, 06:27 WIB
Ilustrasi Apakah Puasa Rajab Boleh 1 Hari Saja? Ini Niat Puasa Rajab dan Doa Berbuka Arab, Latin Artinya
Ilustrasi Apakah Puasa Rajab Boleh 1 Hari Saja? Ini Niat Puasa Rajab dan Doa Berbuka Arab, Latin Artinya /Freepik.com/8photo

Apabila ingin mendapatkan keutamaan puasa Rajab ini di awal, pertengahan (tanggal 13, 14, dan 15 Rajab), atau akhir bulan Rajab, namun boleh juga menunaikan puasa pada hari Senin, Kamis, atau hari Jumat di bulan Rajab.

Sementara itu, Nabi memberikan petunjuk kepada sahabatnya Al-Bahili berpuasa di bulan-bulan mulia termasuk Rajab hendaknya tidak dilakukan secara terus-menerus.

Yakni diberi jeda waktu, semisal 3 hari berpuasa, 3 hari berbuka, atau 3 hari berpuasa berturut-turut, lalu diberi jeda satu atau 2 hari untuk berbuka, selanjutnya memulai lagi berpuasa 3 hari.

Baca Juga: Puasa Rajab 2024: Jadwal, Niat Tulisan Arab, Latin dan Artinya, Dzikir dan Amalan Bulan Rajab 1445 H

Niat Puasa Rajab

Membaca niat puasa Rajab pada malam hari sebelum mengerjakan ibadah puasa dan dilafalkan di dalam hati ataupun diucapkan secara lisan.

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ رَجَبَ لِلهِ تَعَالَى

Arab latin: Nawaitu shauma ghadin 'an adâ'i sunnati Rajaba lillâhi ta'âlâ.

Artinya: "Aku berniat puasa sunah Rajab esok hari karena Allah SWT."


Doa Berbuka Puasa Rajab


ذَهَبَ الظّـَمَأُ وَابْتَلّـَتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الْأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ

Arab latin: Dzahabazh zhoma'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru insya Allah.

Halaman:

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah