Lokasi Layanan Vaksin Gratis saat Lebaran di Banjarnegara, Ada yang di Dieng Loh! Simak Informasinya di Sini

- 3 Mei 2022, 13:16 WIB
Layanan vaksinasi di posko selama libur lebaran/Citra Ningsih/Portal Purwokerto
Layanan vaksinasi di posko selama libur lebaran/Citra Ningsih/Portal Purwokerto /

PORTAL PURWOKERTO - Simak informasi layanan vaksin gratis saat lebaran di Banjarnegara, Jawa Tengah, bagi pemudik, warga dan wisatawan Dieng.

Layanan vaksin gratis ditujukan bagi warga yang sedang mudik dan berwisata saat libur lebaran di Dieng Banjarnegara.

Layanan vaksin gratis tersebut berada di 3 titik yaitu posko klampok, alun-alun dan Dieng.

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Vaksin Booster Covid-19 di Bantul, Gunung Kidul, dan Kulon Progo untuk April 2022, Update!

Kapolres Banjarnegara, AKBP Hendri Yulianto mengatakan, pihaknya menyediakan layanan vaksin di tiga pos yaitu di purworejo Klampok yang merupakan jalur kedatangan arus mudik dari arah barat kemudian posko terpadu alun-alun dan posko Dieng.

"Ada 3 titik yaitu di Klampok, alun-alun, dan Dieng, "ungkapnya, 3 Mei 2022.

Menurutnya, jumlah wisatawan dari berbagai daerah akan naik di libur lebaran tahun ini. Sehingga, lanjutnya, menyediakan layanan vaksin di Dieng dinilai sangat efisien dan efektif.

Baca Juga: Ini Cara daftar Vaksin Online Karawang untuk Masyarakat Umum Usia 18 Tahun Ke Atas, Gratis!

Pihaknya menyediakan layanan vaksin untuk semua dosis yaitu dari dosis 1,2 dan 3 atau booster.

Halaman:

Editor: Rozak Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x