Rumah Ridwan Kamil Dimana, Ajak Doa Bersama di Rumah Dinas Resmi Gedung Pakuan Bandung

- 4 Juni 2022, 08:03 WIB
Rumah Ridwan Kamil Dimana, Ajak Doa Bersama di Rumah Dinas Resmi Gedung Pakuan Bandung
Rumah Ridwan Kamil Dimana, Ajak Doa Bersama di Rumah Dinas Resmi Gedung Pakuan Bandung /tangkapan layar instagram/

PORTAL PURWOKERTO - Rumah Ridwan Kamil dimana? Sejatinya rumah pria yang juga seorang arsitek ini berlokasi di Jalan Cigadung Selatan, Bandung.

Rumah kediaman aslinya ini merupakan rumah unik yang dibalut ratusan botol bekas di lahan seluas 373 meter persegi.

Namun, masyarakat diimbau tidak mengunjungi Ridwan Kamil dan keluarga untuk menyampaikan ungkapan duka cita. 

Baca Juga: Ridwan Kamil Tiba di Indonesia Ajak Doa Bersama, Pencarian Eril Akan Terus Dilakukan Tak Terbatas Waktu

Rumah Ridwan Kamil dimana yang akan diadakan acara doa bersama adalah di Gedung Pakuan Bandung yang merupakan kediaman resmi Gubernur Jawa Barat.

Gedung Pakuan Bandung beralamat di Jl. Pasir Kaliki Jl. Cicendo No.1, Babakan Ciamis, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40171.

Rumah Ridwan Kamil dimana sebagai Gubernur Jawa Barat ternyata juga merupakan rumah gubernur pada saat zaman kolonialisme Belanda. 

Baca Juga: Info Terbaru Anak Ridwan Kamil, Dinyatakan Meninggal, Diazani di Sungai Aare, Hingga Menitipkan Eril ke Allah

Gedung berwarna putih bersih khas rumah pejabat Belanda di Indonesia ini berdiri pada 1867. Jadi usia gedung ini hampir 155 tahun.

Kini, Gedung Pakuan Bandung dipenuhi karangan bunga dan foto-foto dari Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril yang merupakan putra dari Ridwan Kamil.

Eril dinyatakan telah meninggal dunia di sungai Aare yang terletak di kota Bern, Swiss. Sebelum dinyatakan meninggal, Eril telah hilang selama seminggu sejal 26 Mei 2022.

Baca Juga: Kerinduan Pacar Emmiril Khan Mumtadz Bikin Pilu, Model Kosmetik Wardah Ini Unggah Perasannya

Ridwan Kamil dan keluarga sempat mencoba menemukan Eril selama di Bern, namun hasilnya juga nihil.

"Kami sekeluarga sudah kembali ke tanah air dan akan melaksanakan doa bersama bada zuhur dan bada ashar, besok Sabtu bagi yang berkenan di kediaman Gedung Pakuan Bandung," ujar Ridwan Kamil dalam unggahannya di Instagram

Doa bersama untuk Eril akan dilaksanakan Sabtu, 4 Juni 2022 di Gedung Pakuan Bandung yang berlokasi di Jl. Pasir Kaliki Jl. Cicendo No.1, Bandung atau yang dulu dikenal sebagai jalan Otto Iskandardinata (Otista).

Baca Juga: Putra Ridwan Kamil Tenggelam di Sungai Aare yang Berlokasi di Bern, Swiss Apakah Aman?

Sekembalinya dari Swiss, Ridwan Kamil telah mengunjungi MUI Jawa Barat dan mendapatkan imbauan agar mengadakan shalat gaib pada hari Jumat, 3 Juni 2022.

Pria berusia 50 tahun ini juga mengunggah surat terbuka pada akun Instagramnya tentang melepas kepergian Eril.

Wahai Sungai Aare,

Sebagai sesama mahluk Allah SWT, aku titipkan jasad anak kami kepadamu.

Sudah kukumandangkan adzan terbaikku di tepi batasmu..
Bahagiakan dia dalam keindahanmu.
Selimuti dia dalam kehangatanmu.
Lindungi dia dalam kemegahanmu.
Sucikan dia dalam kejernihanmu.
Jadikan doa-doa kami menjadi cahaya penerang jasad syahidnya di dasarmu.

Engkau sudah ditakdirkan sebagai tempat terindah dan terbaik baginya untuk bertemu dengan pemilik dan pelindung sejatinya, Allah SWT.

Berjanjilah padaku, wahai Sungai Aare.

Innalilahi wainna illaihi rajiun,

Dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz.

Mohon dimaafkan, jika semasa hidupnya ada kekhilafan dan kesalahan.

Rumah Ridwan Kamil dimana, sebagai Gubernur Jawa Barat kediamannya berada di Jl. Pasir Kaliki Jl. Cicendo No.1, Bandung atau yang dulu dikenal sebagai jalan Otto Iskandardinata (Otista).***

 

Editor: Lasti Martina

Sumber: Instagram Ridwan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah