Tour Of Baturraden 2024: Bersepeda Nikmati Alam Baturaden, Cek Tanggal Berapa, Cara Daftar dan Rute!

1 Maret 2024, 10:20 WIB
Cek Tour of Baturraden 2024 digelar tanggal berapa dan rute sepeda di Banyumas. * /

PORTAL PURWOKERTO- Gelaran Tour of Baturraden 2024 akan segera dilaksanakan Pemkab Banyumas bekerjasama dengan Bekatesese. Tanggal berapa? Ini informasinya lengkap rute bersepeda sambil menikmati alam Baturaden Banyumas.

Tour of Baturraden 2024 menempatkan Baturaden sebagai salah satu destinasi wisata olahraga nasional di tahun ini.

Kegiatan Tour of Baturraden 2024 ini melibatkan berbagai stakeholder diantaranya kerjasama Bekatesese yang merupakan komunitas pegiat olahraga bersepeda di Jakarta dan Pemkab Banyumas melalui Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata atau Dinporabudpar Banyumas.

Tanggal Berapa Tour of Baturraden 2024?

Tour of Baturraden 2024 yang terbagi atas 2 kategori, Jagal Demit (race, 127,8 km, 1.840 m elevation gain) dan Gontai (non-race, 105,84 km, 1.107 m elevation gain), diselenggarakan pada 25 Mei 2024 mendatang.

Baca Juga: Perolehan Suara Caleg DPRD Kabupaten Banyumas Dapil 6, Tiga Partai Besar Bersaing Ketat

Tujuan kegiatan tersebut tak lain adalah untuk memperkenalkan cagar alam Indonesia dan memberikan tantangan dan keseruan kepada para peserta baik atlet maupun pegiat olahraga sepeda.

“Kegiatan ini dibuat untuk menikmati keindahan alam melalui wisata bersepeda dengan rute yang cukup menantang,” kata Indro Purwanto, Ketua Umum Bekatesese.

Rute Tour of Baturraden 2024

Rute perjalanan bersepeda tersebut dimulai dari Menara Pandang Teratai Purwokerto menuju ke Baturraden dengan melintas rute berkelok-kelok yang dilatarbelakangi oleh pemandangan alam di bawah kaki Gunung Slamet ini.

Terdapat empat pitstop di sepanjang rute, baik race maupun non-race, yang memberikan peserta kesempatan untuk rehat sejenak sebelum meneruskan kembali rute yang telah ditentukan.

“Dukungan Pemerintah Daerah Kabupaten Banyumas akan memberikan pengalaman bersepeda tersendiri baik kepada atlet dan pegiat olahraga sepeda. Selain itu, kehadiran bermacam makanan dan minuman khas setempat memanjakan lidah para peserta,” lanjutnya

Baca Juga: Miris, Pria Asal Kemranjen Banyumas Ini Tega Cabuli Teman Main Anaknya yang Masih Berusia 5 Tahun

Setia Rahendra, Kepala Dinporabudpar Banyumas, mengatakan, kegiatan ini merupakan upaya untuk menampilkan keindahan alam sekaligus budaya dan kuliner lokal yang khas melalui acara bersepeda skala nasional.

Cara Daftar Tour of Baturraden 2024

Bagi atlet dan pegiat olahraga bersepeda, pendaftaran early bird dimulai pada 29 Februari 2024 hingga 14 Maret 2024 melalui website https://tourofbaturraden.com/.

Pengambilan racepack bagi para peserta dilakukan pada Jumat, 24 Mei 2024 di Menara Pandang Teratai. Di lokasi yang sama, Pemerintah Kabupaten Banyumas mengadakan expo UMKM kuliner pada 23 - 26 Mei 2024.

Tour of Baturraden turut melibatkan Dinporabudpar Kabupaten Banyumas, Ikatan Alumni Minerba,
Technobike, dan Sub Jersey sebagai official jersey Tour of Baturraden 2024. ***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler