Innalillahi, Ada Petir Menyambar Petani yang Sedang Mencangkul di Sawah. Nirwan Meninggal

- 25 November 2020, 19:40 WIB
Prakiraan Cuaca untuk Wilayah Bandung Selasa 24 November 2020 : Siang Hujan Petir
Prakiraan Cuaca untuk Wilayah Bandung Selasa 24 November 2020 : Siang Hujan Petir /Twitter. com /@bmkg/

PORTAL PURWOKERTO-  Nasib malang menimpa  seorang petani bernama Nirwan Siswoyo (32) warga Desa Purwosari Kecamatan Puring Kabupaten Kebumen Jawa Tengah. Dia dilaporkan meninggal akibat tersambar petir, saat mencangkul di sawah, Rabu 25 November 2020.

Peristiwa tersebut terjadi pada siang sekitar pukul 10.00,   korban bersama Marbini (62) tetangga korban tengah mencangkul. Saat itu hujan gerimis.

Baca Juga: Lakukan Amalan Sederhana Ini di Pagi Hari Jika Ingin Dibuatkan Rumah di Surga

Tiba tiba terjadi kilat dan dalam hitungan detik .terdengar suara menggelegar  sangat keras yang menyebab Marbini terlempar dari posisi dia mencangkul.

Kejadiannya sangat cepat, sebelum dia menyadari apa yang sedang terjadi. Dia melihat rekannya tergeletak di tengah sawah tak jauh dari dirinya. Kondisi temennya dalam kondisi luka bakar.

Baca Juga: Duh, Lupa Habiskan Sisa Sabu, Pemuda asal Lampung Diamankan Polres Kebumen

Mengetahui korban tergeletak, Marbini ketakutan dia bergegas lari ke rumah dan mengabarkan peristiwa tersebut kepada penduduk setempat.

 Kasubbag Humas Polres Iptu Sugiyanto, mengatakan, setelah mendapatkan laporan INAFIS Polres Kebumen bersama dengan Polsek Puring serta Puskesmas setempat datang ke lokasi kejadian mengecek kondisi korban. "

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) serta pemeriksaan tim medis, dipastikan jjka korban meninggal karena tersambar petir.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x