Bikin Enggan Dolan, Kota Cilacap Gelap Gulita di Malam Hari

- 18 Januari 2021, 21:49 WIB
Suasana gelap di alun-alun Cilacap pada malam hari, hanya lampu air mancur yang dinyalakan. pemadaman lampu penerangan jalan dilakukan untuk mengurangi kerumunan selama Covid-19
Suasana gelap di alun-alun Cilacap pada malam hari, hanya lampu air mancur yang dinyalakan. pemadaman lampu penerangan jalan dilakukan untuk mengurangi kerumunan selama Covid-19 //Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Memasuki wilayah Kota Cilacap, tepatnya di Jalan S Parman, suasana akan terlihat gelap dibandingkan dengan Jalan Gatot Subroto.

Sama halnya dengan beberapa ruas jalan lainnya seperti Jalan Suprapto, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Katamso, Jalan Ahmad Yani, Jalan dr Wahidin dan beberapa lainnya juga gelap.

Pun alun-alun Cilacap yang juga dalam keadaan gelap gulita. Hanya lampu di dekat komplek Pendapa Wijayakusuma yang terlihat menyala. Sementara itu di jalanan, hanya lampu-lampu toko yang menyala. Serta lampu air mancur yang menyala sampai pukul 21.00 WIB.

Baca Juga: Hasilnya Mengejutkan! Tes Rapid Antigen Massal Pemkab Banyumas Bagi Warga Berusia Diatas 55 Tahun

Baca Juga: Link Live Streaming Cagliari Vs AC Milan: Poin Kemenangan Milan

Sama juga di taman Zebra, taman Dr Sutomo juga dipadamkan. Tidak hanya di wilayah kota Cilacap tetapi juga di kecamatan-kecamatan, juga ada pemadaman lampu

“Lampu dimatikan untuk mengurangi kerumunan di malam hari, terutama di keramaian seperti alun-alun, dan mudah-mudahan menyebabkan ketertarikan orang untuk keluar rumah menjadi enggan, mending di rumah saja,” ujar Kepala Satpol PP Kabupaten Cilacap, Yuliaman Sutrisno.

Gelapnya malam di kota Cilacap ini bukan dikarenakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) atau PSBB Cilacap yang dilaksanakan sejak 11 Januari sampai 25 Januari mendatang.

Baca Juga: Curi 4 HP Milik Teman, Warga Klirong Kebumen Kabur Selama Satu Tahun, Saat Kembali Diciduk Polisi

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x