Aplikasi Vaksinasi Massal di Purwokerto, Vaberaya, Tak Ditemukan di Play Store, Ini Kata Bupati Banyumas

- 30 Maret 2021, 13:07 WIB
Tangkapan layar Instagram Bupati Banyumas Achmad Husein terkait vaksinasi massal di GOR Satria pada Rabu 31 Maret 2021
Tangkapan layar Instagram Bupati Banyumas Achmad Husein terkait vaksinasi massal di GOR Satria pada Rabu 31 Maret 2021 /Hening Prihatini/@ir_achmadhusein


PORTAL PURWOKERTO - Pelaksanaan vaksinasi massal di Purwokerto dimulai pada 31 Maret 2021 seperti yang disampaikan Bupati Banyumas Achmad Husein pada 25 Maret 2021.

Persiapan vaksinasi massal di Purwokerto terus dilakukan terutama di GOR Satria Purwokerto sebagai lokasi pelaksanaan program tersebut.

Program vaksinasi massal di Purwokerto yang rencananya diselenggarakan selama dua bulan ini dikhususkan untuk para lansia di atas 60 tahun dan petugas pelayanan publik di atas 50 tahun.

Baca Juga: Begini Cara Daftar Vaksinasi Massal di Purwokerto, Pemkab Banyumas Siapkan Aplikasi Khusus

Baca Juga: Lakukan Studi Komparatif, Karang Taruna Banyumas Sambangi Kartar Dipo Ratna Muda Bantul

Warga yang berada di sekitar wilayah Kabupaten Banyumas dapat mengikuti program tersebut sehingga ada tiga cara untuk mendaftar vaksinasi massal di Purwokerto ini.

Berdasarkan keterangan Bupati Banyumas melalui laman Instagram pribadinya pada 29 Maret 2021, ada tiga cara mendaftar program ini.

Diantaranya melalui aplikasi Vaberaya yang ada di Play Store atau melalui vaberaya.banyumaskab.go.id bagi warga di luar Banyumas, melalui Pemerintah Desa atau Kelurahan setempat bagi warga Banyumas, dan mendaftar langsung ke lokasi vaksinasi massal yakni di GOR Satria Purwokerto.

Baca Juga: Lakukan Percepatan Vaksinasi Covid-19, Bupati Banyumas Bersama Kementerian BUMN Gelar Program Vaksinasi Massal

Namun, hingga berita ini diturunkan, aplikasi Vaberaya di Play Store yang dikhususkan bagi pemilik hape Android tidak ditemukan.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x