Rektor UMP Ngabuburit dengan Mahasiswa Asing, Universitas di Purwokerto Yang Sudah Go Internasional

- 16 April 2022, 09:24 WIB
Rektor UMP Ngabuburit dengan  Mahasiswa Asing,  Universitas di Purwokerto  Yang Sudah Go Internasional
Rektor UMP Ngabuburit dengan Mahasiswa Asing, Universitas di Purwokerto Yang Sudah Go Internasional /

PORTAL PURWOKERTO - Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) go Internasional,  makin banyak peminat mahasiswa luar negeri yang menempuh pendidikan di universitas tersebut.

Mereka datang dari berbagai negara di Asia hingga Timur Tengah, seperti Pakistan, Thailand, Maroko, Korea Selatan,  Sudan, Yaman Bangladesh dan Mali.

“Hingga saat ini sudah sekitar 40 orang, sekarang yang masih masih belajar ada 19 orang, dalam waktu dekat ini jumlahnya akan bertambah, setiap tahun harapan kami ada mahasiswa asing yang mendaftar di UMP,” kata Rektor UMP Rektor UMP Dr Jebul Suroso, di tengah acara ngabuburit dengan mahasiswa asing.

UMP katanya sudah go Internasional sejak 2017, dan kualitas dari  lulusan dari UMP cukup menggembirakan, bisa diterima di negara asal  mahasiswa, terbukti mereka bisa diterima bekerja di sana.

Baca Juga: Tak Tanggung-Tanggung, Lansia Dijemput ke UMP, Ikut Vaksin Muhamadiyah Banyumas

“Artinya bahwa sistem pendidikan di UMP bisa bersaing dengan universitas lain di dunia,”terangnya.

Setiap tahun ada yang mendaftar di UMP, hampir semua angkatan ada mahasiswa asing. Hal itu karena Universitas tersebut memiliki jaringan di sejumlah negara.

“UMP punya jaringan internasional di sejumlah negara dan dalam waktu dekat  biro urusan Internasional akan berangkat negara Thailand untuk wawancara dengan sejumlah calon mahasiswa,”terangnya.
 

Jurusan yang paling banyak diminati dan menjadi favorit mahasiswa asing adalah jurusan teknik. Ada dua kelas, yakni kelas internasional dan kelas reguler.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x