Jadwal Sintren dan Cowongan di Alun-Alun Cilacap Sabtu Pon 18 Maret 2023, Jam Berapa Digelar?

- 16 Maret 2023, 19:41 WIB
Tarian pada saat Kirab HUT Cilacap 2019 lalu.*
Tarian pada saat Kirab HUT Cilacap 2019 lalu.* /Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

 

PORTAL PURWOKERTO - Berikut jadwal kesenian tradisional Sintren, Cowongan dan juga Ronggeng Jaipong yang akan digelar di alun-alun Cilacap. Gelaran ini diselenggarakan untuk memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Cilacap ke-167.

Seperti diketahui jika Hari Jadi Kabupaten Cilacap diperingati setiap tanggal 21 Maret. Meredanya Covid-19, membuat kemeriahan HUT Kabupaten Cilacap kembali terlihat.

Berbagai kegiatan hiburan yang melibatkan masyarakat, kembali digelar pada tahun ini, setelah tiga tahun kebelakang, tidak ada perayaan meriah pada HUT Cilacap. 

Berbagai kegiatan digelar di antaranya mulai dari khitan massal, Semaan dan Khataman Al-Quran, ziarah di TMP Surengrono Jeruklegi dan Karangsuci, upacara dan rapat paripurna DPRD hingga kirab budaya.

Baca Juga: Rangkaian Acara HUT Cilacap Ke-167, Puncak Hari Jadi Cilacap Ke-167 Ada Cowongan, Sintren dan Ronggeng, Kapan?

Tahun ini, gelaran HUT ke-167 ini dengan menggelar berbagai kesenian tradisional. Selain untuk melestarikan budaya, kesenian tradisional ini sudah lama tidak digelar di Kabupaten Cilacap. 

Ada Sintren, cowongan, hingga Ronggeng Jaipong, yang akan digelar di alun-alun Cilacap, sebagai pusat kegiatan masyarakat Kota Bercahaya. 

Sintren merupakan kesenian merupakan tarian tradisional yang berasal dari pesisir utara Pantai Jawa dan Jawa Barat. Dikutip dari dpad.jogjaprov.go.id tarian ini juga mengandung unsur mistis, karena dikenal ada ritual khusus untuk pemanggilan roh. 

Cowongan merupakan merupakan kesenian asal Banyumas, yang dikenal sebagai ritual untuk meminta hujan. 

Baca Juga: Kirab Budaya HUT Cilacap ke-167 Kapan? Ini Rangkaian Hari Jadi Cilacap: Ada Istighosah, Cowongan, Sintren

Ronggeng merupakan seni tari yang berasal dari Jawa dan biasanya sebagai hiburan untuk memeriahkan acara atau hajatan seperti khitanan, pernikahan.

Sedangkan tari Jaipong adalah tarian tradisional yang populer di Jawa Barat. Tarian ini diciptakan oleh Gugun Gumilar pada tahun 1960-an, dan terinspirasi dari kesenian rakyat Jawa Barat, seperti Ketuk Tilu, Kliningan, serta Ronggeng.

Simak jadwal lengkap rangkaian acara untuk memeriahkan HUT ke-167 Cilacap hingga kirab budaya:

- Lomba Balap Sepeda Criterium Nasional, Sabtu 11 Maret 2023

- Istighosah, di Pendapa Wijayakusuma Cilacap: Kamis, 16 Maret 2023 pukul 19.30 WIB

Baca Juga: Kapan Hari Jadi Cilacap 2023? Rangkaian Acara HUT Cilacap Ke-167, Ada Cowongan, Sintren hingga Kirab Budaya

- Sintren, di Alun-alun Cilacap: Sabtu, 18 Maret 2023, pukul 15.30 WIB

- Cowongan, di Alun-alun Cilacap: Sabtu 18 Maret 2023, pukul 19.30 WIB

- Ronggeng Jaipong, di Alun-alun Cilacap, Minggu, 19 Maret 2023, pukul 07.00 WIB

- Semaan Al Quran, di Masjid Agung Darussalam, Senin, 20 Maret 2023, pukul 07.00 WIB

- Ziarah, TMP Sureng Rono dan TPU Karangsuci Senin 20 Maret 2023, pukul 07.00-09.00 WIB

- Tasyakuran dan Doa Bersama, Pendapa Kabupaten Cilacap, Senin 20 Maret 2023, pukul 19.30 WIB

- Upacara Peringatan Hari Jadi Cilacap, halaman Pendapa Wijauakusuma Cilacap, Selasa 21 Maret 2023, pukul 07.00 WIB

Baca Juga: Bejat! Kakek di Cilacap Cabuli Cucunya Sendiri di Depan TV

- Rapat Paripurna Istimewa DPRD, Ruang Rapat DPRD Cilacap, Selasa 21, Maret 2023, pukul 08.00 WIB

- Prosesi dan Kirab Budaya, Selasa, 21 Maret 2023, pukul 09.00 WIB

Kirab budaya dilaksanakan mulai dari Kantor DPRD Cilacap menuju ke alun-alun Cilacap.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x