Insiden Tambang Emas di Banyumas, 19 Jam 8 Penambang Terjebak Banjir di Dalam Tambang Dusun Tajur Ajibarang

- 26 Juli 2023, 19:13 WIB
Insiden tambang emas di Banyumas, Tim SAR Gabungan mengalami kendala untuk evakuasi 8 penambang.
Insiden tambang emas di Banyumas, Tim SAR Gabungan mengalami kendala untuk evakuasi 8 penambang. /BASARNAS Cilacap

PORTAL PURWOKERTO – Insiden tambang emas di Banyumas, Tim SAR Gabungan mengalami kendala untuk evakuasi 8 penambang.

Sudah 19 jam 8 penambang masih terjebak di dalam lubang galian galian tembang emas Banyumas sedalam 60 meter.

Peristiwa tersebut sudah sejak Selasa 25 Juli 2023 pukul 23.000, ketika itu datang secara tiba tiba air dan masuk dalam lubang tambang emas yang berdiameter kurang dari 1 m.

Tim SAR Gabungan masih mengalami kendala untuk masuk ke dalam tambang emas yang terletak di Dusun Tajur Desa Pancurendang Kecamatan Ajibarang Banyumas.

Baca Juga: Kondisi 8 Penambang Emas di Ajibarang, Terjebak di Kedalaman 60 Meter

Salah satu anggota Basarnas Cilacap Syaiful Anwar mengatakan titik lokasi 8 penambang masih belum bisa dijangkau Basarnas, pihaknya harus menguras dahulu air yang menutup tambang emas sebelum mengatasi penambang.

“Kita belum bisa menjangkau sampai kedalaman 60 meter dimana diperkirakan ke dalam panambang tersebut berada,”jelasnya.

Untuk menjangkau lokasi ke 8 penambang Basarnas mengerahkan peralatan Unit Rescue Car Type II, 1 Unit Rescue Car Compartment, 2 Set Peralatan CSSR, 1 Set Peralatan HART, 4 Set Peralatan Selam, 1 Set Alat Detektor Gas, Alat Pendukung Lainnya, dan 4 Set, Hingga pompa air.

Peristiwa terjadi pada Selasa malam tersebut tersebut diduga akibat terjadi kebocoran di tambang sehingga menyebabkan air mengalir dari lokasi tambang sebelah.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x