Hore... Kabupaten Kebumen Beri THR untuk Honorer dan Kades, Bupati: Jumlahnya Bisa Jadi Naik dari Sebelumnya

- 27 Maret 2024, 19:55 WIB
Hore... Kabupaten Kebumen Beri THR untuk Honorer dan Kades, Bupati: Jumlahnya Bisa Jadi Naik dari Sebelumnya
Hore... Kabupaten Kebumen Beri THR untuk Honorer dan Kades, Bupati: Jumlahnya Bisa Jadi Naik dari Sebelumnya /Humas Pemkab Kebumen/


PORTAL PURWOKERTO - Untuk kedua kalinya, pemerintah Kabupaten Kebumen akan memberikan Tunjangan Hari Raya bagi para pegawai honorer dan juga PPPK serta kepala desa.

THR untuk pegawai P2K dan PPPK, Kepala Desa ini dilakukan saat era pemerintahan Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Untuk besaran dan nominal jumlah THR masih dirapatkan dan akan segera disampaikan lebih lanjut. Namun Bupati Kebumen mengatakan, besarannya bisa jadi naik dari yang sebelumnya.


“Untuk besarannya nanti akan disampaikan lebih lanjut. Bisa jadi naik dari sebelumnya. Ini adalah kali kedua. Insya Allah seterusnya kita bisa laksanakan,"jelas Arif Sugiyanto.

Baca Juga: Siap-siap! Seleksi CPNS dan PPPK Kebumen Bakal Digelar Bulan Mei 2024, Total Ada 1150 Kuota

Dalam kegiatan bulan ramadan dan tarhim, Arif Sugiyanto juga menyerahkan sejumlah bantuan dan paket sembako bagi jamaah masjid.

Pekan lalu, Arif Sugiyanto telah menyerahkan bantuan rehab rumah dari BAZNAS Kabupaten Kebumen kepada dua orang penerima dengan total nilai Rp10 juta dan Rp12 juta.

Selain itu juga diberikan bantuan paket sembako untuk para jamaah masjid, serta bantuan musfhaf Al-Quran. Bupati juga memberikan satu paket umroh gratis untuk Takmir masjid setempat.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x