Road to Banyumas Fashion Festival 2024, Ajang Promo Batik Banyumasan Ready to Wear!

- 20 April 2024, 14:27 WIB
Road to Banyumas Fashion Festival 2024, Ajang Promo Batik Banyumasan Ready to Wear!
Road to Banyumas Fashion Festival 2024, Ajang Promo Batik Banyumasan Ready to Wear! /Portal Purwokerto /Hening Prihatini

PORTAL PURWOKERTO- Pra event Banyumas Fashion Festival 2024 digelar Sabtu 20 April 2024 di Gedung Kesenian Soetedja Purwokerto yang diikuti para desainer Banyumas hingga siswa SMK di Purwokerto. 

Bertajuk Road to Banyumas Fashion Festival 2024 (BFF 2024), kegiatan ini dibuka langsung oleh Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro yang didampingi founder BFF, Dwi Kristanto, dan beberapa desainer Banyumas. 

Dalam sambutannya, Pj Bupati Hanung mengapresiasi adanya kegiatan Banyumas Fashion Festival 2024. Bahkan, ia mendorong para desainer Banyumas yang terlibat untuk mengolaborasikan kegiatan tersebut dengan kegiatan lainnya.

"Kegiatan seperti ini harus didukung. Bahkan, nantinya bisa dikolaborasikan dengan event lainnya seperti sepeda atau maraton," kata Hanung.

Baca Juga: Banyumas Mendapat Rp18 Miliar Dana Bagi Hasil Cukai 2024, Kegiatan Yang Dibiayai Cukai Rokok

Dwi Kristanto, founder Banyumas Fashion Festival, mengatakan, kegiatan hari ini merupakan kegiatan pra event fashion di Purwokerto Banyumas dengan puncak acara pada tanggal 2-3 November 2024 mendatang.

"BFF 2024 ini tahun ketiga, pertama di Hotel Java Heritage, kedua di Rita Mall Purwokerto dan ketiga di sini (Gedung Kesenian Soetedja Purwokerto)," katanya. 

DK, sapaan akrabnya, menambahkan, acara ini bertujuan untuk mempromosikan batik Banyumasan agar dikenal tak hanya di lokal melainkan nasional bahkan internasional.

"Pengennya batik Banyumas bukan hanya di lokal tapi juga nasional dan internasional," lanjutnya. 

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x