Daftar KUR BRI 2024 Hari Ini Cair Rp50 Juta Tanpa Jaminan, Cek Cara Pengajuan Pinjaman dan Tabel Angsuran

20 Februari 2024, 14:00 WIB
Daftar KUR BRI 2024 Hari Ini Cair Rp50 Juta Tanpa Jaminan, Cek Cara Pengajuan Pinjaman dan Tabel Angsuran /Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Platform pinjaman untuk pelaku UMKM, daftar KUR BRI 2024 hari ini bisa cair Rp50 juta tanpa jaminan, cek cara pengajuan pinjaman dan tabel angsurannya untuk tenor 12, 18, 24, 36, 48 dan 60 bulan.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank BRI menyediakan plafon mulai dari Rp10 juta sampai dengan Rp500 juta yang dapat dimanfaatkan untuk kredit modal kerja atau kredit insentif.

Pendaftaran KUR BRI 2024 kapan dibuka, KUR BRI bisa daftar sekarang, tanggal berapa KUR BRI bisa mengajukan, dan KUR BRI bisa diajukan tanpa jaminan adalah beberapa pernyatanyyan yang banyak diajukan.

Pinjaman tanpa jaminan ini ditujukan untuk para pemilik usaha mikro hingga makro, dengna bunga rendah sehingga bisa menjadi penambah modal usaha keberlangsungan bisnis yang diajukan. 

Baca Juga: KUR BRI 2024 Daftar Online Pada Link Berikut, Hitung Angsuran Pinjaman Rp50 Juta Pada Tabel Cicilan Ini

Artikel ini khusus membahas pinjaman KUR BRI Rp50 juta tanpa jaminan untuk tenor 12, 18, 24, 36, 48 dan 60 bulan yang diajukan pada bulan ini dengan syarat yang dijabarkan di bawah ini.

Tabel Angsuran

Pendaftaran dapat dilakukan secara online pada laman kur.bri.co.id, namun anjuran dari petugas BRI adalah pengajuannya dengan datang langsung ke kantor cabang terdekat.

Hal ini dilakukan agar pemohon bisa mendapatkan penjelasan nominal dan cicilan pinjaman KUR yang akan dibuatkan simulasi perhitungan seperti di bawah ini:

Baca Juga: Daftar Sekarang! Pinjaman BCA Langsung Cair Modal KTP, Dana Segar Turun Rp100 Juta via Online BCA Mobile

Simulasi tabel angsuran KUR BRI

Bunga yang dibebankan kepada debitur KUR BRI pada periode sebelumnya sebesar 6 persen efektif per tahun, namun apabila pernah mengajukan KUR, maka bunganya 7 persen per tahun dan naik satu persen pada pinjaman selanjutnya.

Syarat KUR BRI Tanpa Jaminan

1. Calon debitur belum pernah menerima kredit/pembiayaan investasi/modal kerja komersial

2. Calon debitur memiliki usaha yang berdiri minimal 6 bulan

3. Calon debitur melampirkan dokumen berupa:

Identitas (e-KTP/surat keterangan pembuatan e-KTP, KK, akta nikah)

4. Calon debitur memiliki NIB atau surat keterangan usaha (Kelurahan, RT/RW) atau surat keterangan domisili usaha.

Pinjaman maksimal Rp50 juta bisa mendapatkan keuntungan tanpa jaminan, sementara pinjaman di atas nilai tersebut membutuhkan NPWP dalam dokumen wajibnya.

Belum ada informasi pembukaan resmi KUR BRI 2024, oleh karena itu gunakan informasi ini dengan baik sebagai pertimbangan pengajuan pinjaman dengan menyesuaikan kondisi finansial.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.

Tags

Terkini

Terpopuler