Cari Tahu Kapan KUR BRI 2023 Dibuka Kembali Disini, Ini Syarat dan Jenis Pinjaman UMKM Bunga 6 Persen

- 10 Februari 2023, 14:44 WIB
Cari Tahu Kapan KUR BRI 2023 Dibuka Kembali Disini, Ini Syarat dan Jenis Pinjaman UMKM Bunga 6 Persen
Cari Tahu Kapan KUR BRI 2023 Dibuka Kembali Disini, Ini Syarat dan Jenis Pinjaman UMKM Bunga 6 Persen /Portal Purwokerto/Freepik.com

PORTAL PURWOKERTO - Cari tahu kapan kUR BRI 2023 dibuka kembali di artikel ini. Simak juga syarat dan jenis pinjaman untuk UMKM bunga rendah 6 persen.

Bagi pengusaha UMKM mendapatkan pinjaman adalah hal yang gampang-gampang sulit. Karena banyak pinjaman yang harus mewajibkan jaminan padahal usahanya belum cukup untuk jaminan.

Jadi banyak yang penasaran kapan KUR BRI 2023 dibuka kembali karena ini salah satu pinjaman favorit pengusaha UMKM. Jadi jangan lewatkan informasinya disini.

KUR BRI 2023 memang sudah dipastikan akan dibuka kembali pada tahun 2023 ini. Jadi pengusaha UMKM yang belum mendapatkan pinjaman tanpa jaminan ini jangan khawatir.

Baca Juga: Jawaban KUR BSI 2023 Kapan Dibuka, Syarat Pengajuan Dapat Rp500 Juta Tanpa Riba dengan Bunga 0 Persen

Apalagi Bank BRI mendapatkan alokasi KUR yang lumayan besar senilai Rp270 triliun di tahun 2023. Sehingga kesempatan untuk mendapatkan pinjaman bunga rendah UMKM sangat terbuka lebar.

Pinjaman yang bisa diajukan di KUR BRI 2023 juga sangat beragam dimana ada tiga jenis KUR. Untuk syarat dan jenisnya bisa dilihat di artikel ini.

KUR BRI 2023 masih menjadi favorit karena menyediakan plafon pinjaman yang besar dimulai dari Rp25 juta hingga Rp500 juta. Pinjaman ini juga memiliki bunga rendah 6 persen per tahun tanpa biaya provisi dan biaya administrasi.

Tapi kapan KUR BRI 2023 dibuka kembali masih menjadi misteri bagi pengusaha UMKM yang membutuhkan tambahan modal. Jadi pastikan untuk selalu memantau di internet berita kapan KUR BRI 2023 dibuka kembali.

Baca Juga: KUR BSI 2023 Kapan Dibuka? Ini Syarat Pengajuan KUR BSI Supaya Bisa Cair Rp50 Juta

Kapan KUR BRI 2023 dibuka kembali?

Dari informasi yang diterima dari PT Bank BRI Unit Tanjungsari, Cilacap belum ada tanggal pasti pembukaan KUR BRI 2023. Pihak bank masih menunggu kebijakan yang sedang digarap oleh pemerintah terkait aturan pinjaman tanpa jaminan UMKM ini.

Untuk tambahan informasi kalau di tahun sebelumnya yaitu tahun 2022, KUR BRI dibuka sekitar awal tahun di bulan Januari-Februari.

Untuk saat ini masih bisa dimungkinkan KUR BRI 2023 akan dibuka di bulan Februari ini. Ini akan memberikan waktu bagi pengusaha UMKM untuk mempersiapkan syarat dan dokumen pinjaman.

Baca Juga: Warga LANGKAT dan BEKASI, Cek Tabel Angsuran KUR Mandiri 2023! Pengajuan Pinjaman Bunga Rendah Tenor Panjang..

Jenis KUR BRI 2023

Dilansir dari laman resmi BRI ada tiga jenis pinjaman KUR BRI 2023 yang bisa dipantau.

- KUR Mikro

Ini adalah pinjaman tanpa jaminan yang bisa diajukan Rp50 juta dengan jangka waktu 3 tahun untuk KMK dan 5 tahun untuk KI.

- KUR BRI 2023 Kecil

Ini adalah pinjaman untuk pelaku UMKM dengan plafon yang lebih tinggi dari KUR BRI Mikro yaitu maksimal Rp500 juta.

Baca Juga: CABANG PURWOKERTO! KUR Mandiri 2023, Pinjaman Bunga Rendah untuk Pemilik Pekerjaan Ini! Plafon Rp100 Juta Siap

Untuk mendapatkan pinjaman ini calon debitur wajib menyerahkan agunan dan hal ini perlu diperhatikan.

- KUR BRI 2023 TKI

Selanjutnya adalah pinjaman khusus untuk para pekerja migran dengan plafon Rp25 juta atau sesuai aturan pemerintah.

Syarat Pengajuan KUR BRI 2023

Untuk bisa mengajukan pinjaman ini maka perlu memperhatikan dulu syarat yang wajib dipenuhi oleh calon debitur.

Berikut adalah syarat untuk pengajuan pinjaman KUR BRI 2023 jika melihat syarat KUR BRI tahun lalu

Baca Juga: Cara Mendapatkan Dana KUR BRI 2023, Pendaftaran KUR BRI Dibuka Februari 2023, Berikut Syarat Lengkapnya.

Untuk mengajukan pinjaman bunga rendah ini harus memenuhi beberapa syarat yang ditentukan oleh bank BRI yakni:

- Individu atau perorangan

- Sudah mempunyai usaha minimal 6 bulan

- Menjalankan usaha di salah satu platform e-commerce : Shopee, Lazada, Tokopedia atau lainnya dan/atau penyedia ride hailing seperti GO-JEK/Grab

- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif

- Melengkapi syarat administrasi KK, KTP dan surat izin usaha.

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI 2023 Terbaru, Lengkap Dengan Jumlah Pinjaman, dan Tenor di Kota Purwokerto

Cara pengajuan pinjaman untuk pelaku UMKM ini sekarang belum bisa daftar secara online seperti KUR BRI 2022.

Laman resmi pendaftaran di kur.bri.co.id tidak bisa lagi digunakan bagi pelaku UMKM untuk pengajuan pinjaman.

Jadi masyarakat untuk sementara tidak bisa lagi daftar online untuk pengajuan KUR BRI 2023.

Anda bisa langsung datang ke kantor cabang BRI terdekat di wilayah Anda untuk mengetahui informasi selengkapnya.

Demikian penjelasan KUR BRI 2023 kapan dibuka kembali, syarat dan jenis KUR BRI 2023 yang bisa dipilih, pinjaman bunga rendah UMKM.***

Editor: Yulia Pramuninggar

Sumber: BRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah