Bulan Juni Jadi Penyaluran Terakhir Bansos Beras 10 Kg? Penerima Ternyata Tak Harus KPM PKH dan BPNT

- 26 Mei 2024, 14:25 WIB
Ilustrasi Penyaluran Terakhir Bansos Beras 10 Kg
Ilustrasi Penyaluran Terakhir Bansos Beras 10 Kg /ANTARA

PORTAL PURWOKERTO – Penyaluran terakhir bansos beras 10 kg diinformasikan hanya sampai bulan Juni 2024, simak juga informasi lengkap terkait Cadangan Beras Pemerintah (CBP) lainnya.

Adanya CBP bansos beras 10 kg yang disalurkan Pemerintah adalah dengan tujuan untuk membantu masyarakat miskin dan rentan miskin yang terdampak pada kenaikan harga beras di tingkat global.

Untuk bisa menjadi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bansos beras 10 kg pun ternyata tak harus merupakan KPM bansos PKH (Program Keluarga Harapan) ataupun BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai). Berikut informasinya.

Baca Juga: Di Wilayah Ini PKH Lansia 2024 di KKS BNI Cuman Cair Rp200 Ribu Mei 2024? Cek Bansos PKH Mei Juni 2024

Disalurkan Sampai Bulan Juni 2024

Perlu diingat, bahwa penyaluran CBP berupa bansos beras 10kg kembali di umumkan bakal berlanjut di awal bulan Januari 2024 lalu.

Penyaluran CBP bansos beras 10 kg di tahun 2024 ini jelas disambut baik oleh masyarakat yang masuk golongan miskin/ rentan miskin karena bisa membantu memenuhi kebutuhan pangan pokok mereka.

Di awal penyaluran telah disebutkan bahwa kemungkinan bansos beras 10 kg di tahun 2024 hanya akan berlangsung selama 6 bulan, yakni dari bulan Januari hingga Juni 2024 mendatang untuk 22 juta KPM terpilih.

Namun beberapa waktu lalu, Pemerintah juga menyebutkan bahwa tidak menutup kemungkinan CBP bansos beras 10 kg bisa dilanjutkan hingga bulan Desember 2024 jika anggaran mencukupi untuk disalurkan.

Halaman:

Editor: Eviyanti

Sumber: bansos.kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah