Bacaan Doa Bulan Rajab, Syaban dan Ramadhan Menurut Ustadz Abdul Somad

13 Februari 2022, 15:03 WIB
Ilustrasi Berdoa. Bacaan Doa Bulan Rajab, Syaban dan Ramadhan Menurut Ustadz Abdul Somad /Pixabay/Javad_esmaeili

PORTAL PURWOKERTO - Saat ini umat muslim sedang di Bulan Rajab, bulan yang penuh kemuliaan.

Bulan Rajab adalah salah satu mulia dari empat bulan Haram dalam kalender Islam.

Hal ini ada dalam firman Allah SWT di Surat At Taubah 36.

QS. At-Taubah Ayat 36

اِنَّ عِدَّةَ الشُّهُوْرِ عِنْدَ اللّٰهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِيْ كِتٰبِ اللّٰهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَ مِنْهَآ اَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ۗذٰلِكَ الدِّيْنُ الْقَيِّمُ ەۙ فَلَا تَظْلِمُوْا فِيْهِنَّ اَنْفُسَكُمْ وَقَاتِلُوا الْمُشْرِكِيْنَ كَاۤفَّةً كَمَا يُقَاتِلُوْنَكُمْ كَاۤفَّةً ۗوَاعْلَمُوْٓا اَنَّ اللّٰهَ مَعَ الْمُتَّقِيْنَ

Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu dalam (bulan yang empat) itu, dan perangilah kaum musyrikin semuanya sebagaimana mereka pun memerangi kamu semuanya. Dan ketahuilah bahwa Allah beserta orang-orang yang takwa.

Baca Juga: Berapa Jumlah Hari Puasa Rajab? Simak Penjelasan Ustadz Abdul Somad

Bulan Haram ini terdiri dari 3 bulan yang datang berturut-turut yaitu : Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram , dan 1 bulan lagi terpisah, yaitu Rajab.

Rasulullah bersabda dalam sebuah hadits:

"Bulan Rajab adalah bulan Allah yang besar dan bulan kemuliaan. Rajab adalah bulan Allah, Sya'ban adalah bulanku, dan Ramadhan adalah bulan umatku."

Bulan Rajab 2022 berdasarkan keputusan PBNU Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) memutuskan bahwa 1 Rajab 1443 H jatuh pada Kamis 3 Februari 2022.

Sehingga hari ini tanggal 13 Februari sudah memasuki hari kesebelas dan Bulan Syaban pun akan segera tiba.

Mengutip dari ceramah Ustadz Abdul Somad di channel YouTube Sinar Islam 5 April 2019, inilah bacaan doa Bulan Rajab, Syaban dan Ramadhan Menurut Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: 4 Amalan Ibadah Yang Dianjurkan di Bulan Rajab, Menurut Ustadz Abdul Somad

Allahumma barik lana fi Rajaba wa Sya'bana wa balighna Ramadan."

اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا

رَمَضَانَ 
Artinya: “Duhai Allah
berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadlan.”***

Editor: Eviyanti

Tags

Terkini

Terpopuler