Resep Menu Buka Puasa Mudah dan Enak: Serabi Kinca Gula Merah

- 15 April 2021, 16:11 WIB
Ilustrasi Serabi Kinca Gula Merah yang Pas menjadi menu buka puasa.
Ilustrasi Serabi Kinca Gula Merah yang Pas menjadi menu buka puasa. //tangkap layar Youtube.com/Masak.TV

- Campurkan semua bahan serabi menjadi satu dalam wadah, aduk merata dan tidak bergerindil. Diamkan 30 menit dan tutup dengan penutup bersih.
- Jika sudah 30 menit, terlihat mengembang, aduk dan siap untuk dimasak.
- Untuk memasaknya, siapkan cetakan serabi atau bisa juga memakai teflon. Pastikan cetakan atau teflon sudah panas, nyalakan api kecil saja agar merata.
- Tuangkan satu sendok atau ukurannya disesuaikan dengan selera, kemudian tutup.
- Tunggu beberapa menit, jika sudah matang akan terbentuk lubang lubang di atas serabi dan angkat.
- Sementara sambil menunggu bisa membuat kinca gula merah. Caranya adalah dengan merebus semua bahan kinca, aduk merata terus menerus hingga mendidih, angkat.

Baca Juga: Menu Buka Puasa: Ini Resep Buko Pandan Enak Khas Filipina

Jika sudah matang semua, serabi kuah kinca gula merah siap menemani menu buka puasa. Selamat mencoba.***

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah