6 Tips Bikin Konten YouTube Menarik Bagi Pemula, Hanya Modal HP, Pasti Langsung Dapat 1.000 Subscriber

- 23 April 2021, 14:34 WIB
Ilustrasi logo YouTube
Ilustrasi logo YouTube /Youtube

PORTAL PURWOKERTO – Beberapa tahun belakangan ini YouTube menjadi sarana untuk mencari popularitas.

Dengan banyaknya pengguna hampir di seluruh dunia, YouTube menjadi platform yang banyak digunakan saat ini.

Apabila anda ingin menjadi seorang youtuber, namun belum tahu bagaimana cara membuat konten YouTube yang menarik, dan banyak yang mengikuti, hal tersebut merupakan permasalahan berat untuk siapa saja yang akan terjun ke dunia YouTube.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Asmara Hari Ini, 23 April 2021, Aquarius Perbaiki Komunikasi, Virgo Lebih Sabar Lagi Ya!

Baca Juga: Jadwal Tayang Tokopedia TV Show BTS 23 April 2021 Spesial Ramadhan di SCTV, BTS Louis Vitton Jadi Trending!

Berikut langkah-langkah sederhana membuat video agar populer di Youtube dan semoga bisa membantu anda:

1. Buat konten yang tidak hanya bagus namun memiliki keunikan tersendiri

Sama halnya pada media lainnya, konten atau tema video yang akan ditampilkan terlihat berbeda dari yang lain serta memiliki keunikan tersendiri untuk menarik perhatian.

Buat video yang original, menarik, dan menghibur. Atau bisa membuat konten video yang berisi informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Berikut ide yang bisa digunakan untuk membuat video Youtube

  • Bernyanyi dengan lip sync
  • Membuat video tentang hewan peliharaan
  • membuat video dengan tema perjalanan, berburu kuliner, dan destinasi wisata.
  • Merekam kegiatan sehari-hari (Daily Vlog)
  • Menjadi pemain game online yang keren
  • Mengulas gawai terbaru
  • Edit video yang sudah pernah dibuat
  • Membuat video tutorial

Baca Juga: 4 Titik Penyekatan di Kebumen Dijaga Ketat Selama Larangan Mudik 2021, Ini Lokasinya

2. Membuat pembukaan video yang menarik

Penonton memiliki waktu yang singkat untuk menikmati konten anda, kemungkinan para penonton YouTube hanya melihat adegan awal untuk memutuskan apakah konten itu menarik atau tidak.

Jadi pada tayangan pembuka beri penonton umpan yang menarik dan memikat untuk menggiring mereka terus menikmati konten video yang sudah dibuat.

3. Judul yang mudah diingat

Sering para penonton YouTube tertarik melihat konten hanya karena membaca judul saja. Jadi pastikan untuk membuat judul yang bisa menarik perhatian mereka tentu saja dengan kata-kata menarik.

Bisa saja memberikan judul 'Bagaimana menarik perhatian wanita hanya dalam satu menit' lebih baik daripada judul 'Tips kencan'.

Baca Juga: Cek eform.bri.co.id/bpum, Pastikan Namamu Ada Sebagai Penerima BPUM Rp 1,2 Juta, Cairkan Sebelum Hangus!

4. Bagikan konten video di media sosial

Unggah video ke berbagai media sosial. Membagikan pranala video YouTube yang telah dibuat di Facebook misalnya, sedikit banyak bisa membantu video tersebut banyak dilihat.

Mudahknya, sebarkan juga pada teman-teman dan keluarga bahwa ada video menarik untuk disaksikan.

5. Terlibat dengan penonton

Balas komentar yang masuk pada kolom video yang telah diunggah, kemudian tulis pertanyaan kepada mereka agar tercipta sebuah interaksi. Lakukan secukupnya dan sewajarnya saja.

Baca Juga: Berpacu Waktu, Amerika Bakal Kirim Pesawat dan Kapal Selam Bantu Pencarian KRI Nanggala 402 di Laut Bali

6. Berusaha membuat video tampak profesional

Paling tidak, video yang diunggah pada akun YouTube cukup terlihat jernih supaya pemirsa juga nyaman dalam menikmati video yang telah dibuat. Edit atau buang bagian yang tidak perlu untuk ditampilkan atau mengganggu.

Demikian cara membuat video youtube yang menarik untuk pemula. Semoga setelah membaca tips cara membuat konten youtube di atas anda semakin bersemangat dalam membuat video yang menarik dan bermanfaat. Semoga bisa membantu.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah