Selain Dubes RI Umar Hadi, Beberapa Tokoh yang Dinobatkan Sebagai Warga Kehormatan Kota Seoul, Siapa Saja?

- 3 Juni 2021, 18:52 WIB
Dubes Umar Hadi Dianugerahi Warga Kehormatan Kota Seoul
Dubes Umar Hadi Dianugerahi Warga Kehormatan Kota Seoul /Kemlu.go.id

PORTAL PURWOKERTO – Duta Besar Indonesia untuk Korea Selatan, Umar Hadi, dinobatkan gelar sebagai Warga Kehormatan Kota Seoul (Seoul Honorary Citizen).

Dubes yang dikenal akan prestasinya menjual Batik secara daring dengan nilai lebih dari Rp1 miliar hingga meraih rekor Muri ini, mendapatkan gelar Warga Kehormatan Kota Seoul.

Hal ini dikarenakan ia dinilai telah berkontribusi besar atas kemajuan hubungan Indonesia dengan Korsel, menjadi teladan bagi warga Seoul dan warga asing lainnya yang berdomisili di ibukota negeri ginseng tersebut.

Baca Juga: Jason Dupasquier, Pebalap Moto3 Asal Swiss Meninggal Dunia, Instagramnya Dipenuhi Duka Warganet

Sebagaimana dikutip dari situs resmi Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), upacara peresmian tersebut diselenggarakan di Seoul City Hall pada Rabu 2 Juni 2021 dan dipimpin langsung oleh Wali Kota Seoul, Oh Se Hoon.

“Saya sematkan kehormatan ini kepada Duta Besar Umar Hadi yang telah berkontribusi pada Perkembangan Kota Seoul serta kehidupan penduduk Seoul,’’ ujarnya dalam mengawali upacara tersebut.

Dubes Umar dinilai telah berperan besar dalam meningkatkan kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Korsel khususnya investasi perusahaan-perusahaan raksasa Korsel ke Indonesia.

Baca Juga: Jual 'Nasi Padang Without Nasties', Kafe di Singapura Akhirnya Minta Maaf

Ia pun memperdalam pertukaran budaya kedua negara, serta memperkuat hubungan antara masyarakat Indonesia dengan Korsel, terutama dengan penduduk Kota Seoul.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: KBRI Seoul


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x