Cara Cek Pengumuman Guru PPPK 2023 di sscasn.bkn.go.id Lengkap Dengan Jadwal Seleksi

2 Februari 2023, 16:40 WIB
Cara Cek Pengumuman Guru PPPK 2023 di sscasn.bkn.go.id Lengkap Dengan Jadwal Seleksi /pixabay werner heiber/

PORTAL PURWOKERTO- Cara cek pengumuman hasil seleksi guru PPPK 2023 di sscasn.bkn.go.id lengkap dengan jadwal seleksi dapat kamu lihat disini.

Pengumuman hasil seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru 2023 dilakukan pada hari ini, Kamis, 2 Feruari 2023 dan besok, Jumat tanggal 3 Februari 2023.

Proses seleksi guru PPPK 2023 telah berlangsung tahun kemarin, yakni mulai tanggal 25 Oktober 2022 hingga tanggal 7 November 2022.

Pada tahap seleksi PPPK Guru 2023 ini, pemerintah membuka lebih dari 970 ribu formasi yang dapat dipilih oleh para pelamar.

Sesuai jadwal, hari ini adalah hari pertama pengumuman hasil seleksi guru PPPK 2023. Pengumuman hasil seleksi dapat dilihat melalui situs resmi sscasn.bkn.go.id dan gurupppk.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Guru PPPK 2023 di sscasn.bkn.go.id dan gurupppk.kemdikbud.go.id

Bagi yang belum mengetahui bagaimana cara cek pengumuman hasil seleksi guru PPPK 2023, dapat melihat caranya di bawah ini.

Cara Cek Pengumuman Guru PPPK 2023 di sscasn.bkn.go.id

Berikut ini cara cek pengumuman hasil seleksi PPPK guru 2023 melalui link BKN :

1. Buka situs https://sscasn.bkn.go.id/

2. Setelah masuk, klik ikon garis tiga di pojok kanan atas layar

3. Pada kolom Menu, pilih "Login"

4. Kemudian masukkan NIK dan password, lalu klik "Masuk"

5. Setelah itu akan muncul hasil seleksi pengumuman PPPK guru pada layar

6. Kamu dapat mengetahui apakah namamu masuk dalam daftar pengumuman seleksi guru PPPK 2023.

Setelah melalui proses pengumuman hari ini dan besok, bagi yang telah dinyatakan lolos seleksi akan ada masa jawab sanggah yang berlangsung pada 7-13 Februari 2023.

Baca Juga: Begini Cara Cek Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Tenaga Teknis, Dimulai Hari Ini 12 Januari 2023

Jadwal Seleksi Guru PPPK 2023

Dilansir dari situs resmi BKN, berikut jadwal seleksi guru PPPK 2023 :

1. Pengumuman hasil seleksi: 2-3 Februari 2023

2. Masa sanggah: 4-6 Februari 2023

3. Jawab sanggah: 7-13 Februari 2023

4. Pengumuman kelulusan pasca sanggah: 20-21 Februari 2023
Pengisian Daftar Riwayat Hidup Nomor Induk (DRH NI) PPPK: 22 Februari-13 Maret 2023

5. Usul penetapan Nomor Induk (NI) PPPK: 7-31 Maret 2023

Nah itu informasi seputar cara cek pengumuman hasil seleksi guru PPPK 2023 di sscasn.bkn.go.id lengkap dengan jadwal seleksi yang dapat kamu simpan dan bagikan kepada teman teman.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Tags

Terkini

Terpopuler