Minggu Palma Mengenangkan Apa? Ini Arti dari Hari Raya Umat Katolik yang Diperingati Seminggu Sebelum Paskah

- 5 April 2022, 14:05 WIB
Ilustrasi patung Yesus Kristus. Minggu Palma Mengenangkan Apa? Ini Arti dari Hari Raya Umat Katolik yang Diperingati Seminggu Sebelum Paskah.*
Ilustrasi patung Yesus Kristus. Minggu Palma Mengenangkan Apa? Ini Arti dari Hari Raya Umat Katolik yang Diperingati Seminggu Sebelum Paskah.* /PIXABAY/solarilucho/

PORTAL PURWOKERTO - Minggu Palma mengenangkan apa? Mengapa disebut sebagai perayaan Minggu Palma?

Simak arti Minggu Palma, salah satu hari raya penting bagi umat Katolik yang akan dirayakan pada bulan ini.

Minggu Palma adalah perayaan umat Katolik untuk mengenangkan kedatangan Yesus di kota Yerusalem, sebelum nantinya Ia disalibkan, wafat, dan bangkit pada hari ketiga. 

Kebangkitan Yesus dirayakan oleh umat Katolik sebagai Hari Raya Paskah. Sedangkan Minggu Palma diperingati tepat satu minggu sebelum Paskah.

Baca Juga: Jadwal Misa Pekan Suci 2022 di Yogyakarta: Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung, Malam Paskah

Masa selama satu minggu terakhir menjelang Paskah disebut sebagai Pekan Suci. 

Pekan Suci yang diawali dengan perayaan Minggu Palma merupakan masa bagi umat Katolik untuk secara khusus mengenang dan merenungkan kisah sengsara, wafat, dan kebangkitan Yesus.

Rangkaian Pekan Suci terdiri dari Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci/Malam Paskah/Vigili Paskah, dan Minggu Paskah.

Fokus perayaan Minggu Palma adalah kenangan akan kedatangan Yesus di kota Yerusalem.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x