Benarkah Bupati Meranti Muhammad Adil Dicopot dari Jabatannya Usai Sebut Kemenkeu Iblis? Cek FAKTANYA!

- 27 Desember 2022, 15:49 WIB
Bupati Meranti Muhammad Adil, benarkah dicopot dari jabatannya? CEK FAKTANYA!
Bupati Meranti Muhammad Adil, benarkah dicopot dari jabatannya? CEK FAKTANYA! / Instagram/@muhammad_adil_riau

PORTAL PUWOKERTO – Benarkah Bupati Meranti, Muhammad Adil dicopot dari jabatannya, gegara pernah menyatakan bahwa Kementrian Keuangan isinya adalah iblis?

Pernyataan Bupati Meranti ini disampaikan saat Rapat koordinasi Nasional Optimalisasi Pendapatan Daerah di Pekanbaru, Riau, Kamis, 8 Desember 2022.

Saat itu, dia menyebut jika Kemenkeu berisi iblis dan setan. Karena Meranti yang merupakan daerah pengeboran minyak, tetapi tetap menjadi daerah miskin.

Kini, beredar informasi jika Bupati Meranti Muhammad Adil ini dicopot dari jabatannya sebagai bupati imbas dari pernyataannya tersebut.

Baca Juga: Biodata Muhammad Adil, Profil Bupati Meranti dari Partai Apa? Instagram, Karier, Istri dan Pendidikan Lengkap

Kabar pencopotan Bupati Meranti, Muhammad Adil ini ramai di media sosial Facebook, pada 19 Desember 2022.

Unggahan video berdurasi 11 menit 26 detik ini menyebutkan jika Muhammad Adil dicopot sebagai bupati dan diproses secara hukum.

Berikut narasi yang dituliskan pada unggahan di media sosial Facebook tersebut:

“Permintaan Maaf Ditolak, Jokowi Tetap Proses Hukum Bupati Meranti”

Simak Fakta sebenarnya!

Baca Juga: Profil Bupati Meranti Muhammad Adil: Usia, Keturunan dan IG yang Bergelar Bupati Anom dari Keraton Yogyakarta

Dikutip Portal Purwokerto dari Antara, video tersebut berisi kompilasai kegiatan Bupati Meranti, dan wawancara Staf Khusus Kemenkeu di Kompas TV dengan judul ‘Tersinggung Disebut Iblis oleh Bupati Meranti, Kemenkeu: Jatah Sudah Adil Karena yang diunggah pada 13 Desember 2022.

Selain itu juga ada potongan wawancara pada video iNews yang berjudul Masyarakat Indonesia Harus Waspada akan Resesi di Tahun 2023 #iNewsSore 15/11 yang diunggah Official iNews pada 15 November 2022.

Tidak hanya itu narasi pada video tersebut juga mengutip beberapa isi berita dari media mainstream.

Kementrian Dalam Negeri menyebut jika Bupati Meranti Muhammad Adil sudah bertemu dengan Kementrian Keuangan (Kemenkeu) terkait dana bagi hasil (DBH). Pertemuan dilakukan di kantor Kemendagri pada Rabu, 21 Desember 2022.

Baca Juga: HOAX! Pengumuman Tes Seleksi Pertamina, Jangan Tertipu, Cek Kebenarannya di Sini!

Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kemendagri Agus Fatoni juga memastikan tidak aka nada sanksi yang diberikan kepada Muhammad Adil, terkait pernyataannya.

Pada video tersebut juga tidak dijelaskan terkait dengan pencopotan jabatan Bupati Meranti, Muhammad Adil.

Jadi narasi yang menyatakan Muhammad Adil dicopot dari jabatannya sebagai Bupati Meranti adalah tidak berdasar atau hoaks.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah