BMKG Catat Gempa Susulan Pasca Guncang Banda Aceh Sabtu 14 November 2020

- 14 November 2020, 14:29 WIB
ILUSTRASI gempa bumi
ILUSTRASI gempa bumi /PRFM-pangandaran.pikiran-rakyat.com/

PORTALPURWOKERTO- Gempa bumi mengguncang wilayah Banda Aceh pada Sabtu 14 November 2020 dinihari  denggann kekuatan 5,3 M.

BMKG mengkonfirmasi, gempa yang terjadi tidak berpotensi tsunami. Adapun gempa bumi terjadi karena adanya aktivitas sesar lokal.

BMKG pada akun instagram @infobmkg menyebutkan hingga hari Sabtu, 14 November 2020 pukul 01.41 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan adanya aktivitas satu gempabumi susulan dengan kekuatan gelombang 3,1 M pada pukul 01.44.48 WIB.

Baca Juga: Cek Rekening Lur, Kali Ini Beneran, BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan Termin II Tahap II Cair

Baca Juga: Purwokerto Punya Jalur Khusus Sepeda, Diresmikan Minggu, 15 November 2020

"Kemudian  gempa susulan 2,1 M pada pukul 01.54.22 WIB," tulis BMKG.

Masyarakat diimbau untuk tetap  tenang, dan tidak mudah terpengaruh isu. Untuk mencegah terjadi hal yang tak diinginkan, sebaiknya hindari bangunan yang retak maupun rusak yang diakibatkan oleh gempa.

Pasalnya, bangunan yang retak bisa membahayakan dan roboh sewaktu-waktu. Cek kestabilan bangunan pasca gempa, jika akan kembali ke rumah.***

 

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x