Berapa Hadiah Singapore Open 2023? Cek Rincian Uang Tunai dan Poin, Sang Juara Bakal Bawa Hampir Rp1 Miliar

5 Juni 2023, 16:01 WIB
Berapa Hadiah Singapore Open 2023? Cek Uang Tunai dan Poin yang Bakal Dibawa Sang Juara.* /tangkapan layar bwfbadmintn.com

 

PORTAL PURWOKERTO - Berapa rincian hadiah pertandingan badminton Singapore Open 2023 yang digelar pada 6-11 Juni 2023? Simak rincian uang tunai dan poin yang akan didapat oleh para peserta. 

Singapore Open 2023, kini menjadi turnamen BWF Super 750. Di mana pada tahun-tahun sebelumnya masih menjadi turnamen BWF Super 500. 

BWF menyiapkan hadiah dengan total USD 850.000 pada tahun ini, atau sekitar Rp12,6 miliar lebih, jika kurs dollar Rp14.800 per dolar.

Indonesia menurunkan sebanyak 16 wakilnya untuk bertanding pada Super Series Singapore Open 2023 hari ini. 

Baca Juga: Jadwal Singapore Open 2023, Mulai 6 Juni 2023 Hasil Drawing : Jojo vs Shi Yu Qi, Praven Melati vs Rinov Pitha

Ada 16 wakil Indonesia di antaranya ada Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting pada sektor tunggal putra, dan Gregoria Mariska Tunjung pada tunggal putri. 

Untuk ektor ganda putri ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti, Lanny Tria/Ribka Sugiarto,  dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. 

Selanjutnya ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal/Lisa Ayu, serta Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle.

Serta ganda putra ada enam pasang, mulai Fajar Alfian/Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly/Daniel Marthin, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, selain itu juga ada Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, dan Bagas Maulana/Shohibul Fikri.

Baca Juga: Hasil Badminton Malaysia Masters 2023 Hari Ini: Fajar-Rian Tumbang di Babak Pertama, Gagal Pertahankan Gelar!

Untuk Singapore Open 2023 ini semua peserta akan mendapatkan poin dan juga hadiah uang tunai, baik yang tumbang di babak 32 besar, hingga sang juara akan mendapatkan hadiah berupa uang jutaan. 

Rincian hadiah akan dibedakan antara pemain di sektor tunggal dan juga di sektor ganda. 

Selain itu juga poin yang akan didapat, juga langsung mendapatkan tambahan poin yang sangat banyak. Sehingga sangat efektif menaikkan rangking di BWF Super Series. 

Simak rincian poin dan juga uang tunai yang akan dibawa para peserta Singapore Open 2023, termasuk wakil Indonesia?

Baca Juga: Hasil Badminton Malaysia Masters 2023 Hari Ini: The Daddies Melaju ke 16 Besar, Bagaimana Jojo dan Ginting?

Rincian hadiah uang dan Poin BWF Singapore Open 2023

Poin BWF

- Juara: 11.000 poin

- Runner up: 9.350 poin

- Semifinal: 7.700 poin

- Perempat final: 6.050 poin

- Babak 16 Besar: 4.320 poin

- Babak 32 Besar: 2.660 Poin

Baca Juga: Live Score FINAL Badminton Ganda Campuran SEA Games 2023 Hari Ini,Rehan Lisa Indonesia Raih Emas dari Malaysia

Hadiah Uang Tunai Sektor Tunggal

- Juara mendapat hadiah USD 59.500 atau sekitar Rp887 juta

- Runner Up mendapat hadiah USD 28.900 atau sekitar Rp430,8 juta

- Semifinal mendapat hadiah sebesar USD 11.900 atau sekitar Rp177,4 juta

- Perempat final mendapat hadiah sebesar USD 4.675 atau sekitar Rp69,6 juta

- Babak 16 besar mendapat hadiah sebesar USD 2.550 atau sekitar Rp38 juta

- Babak 32 besar mendapat hadiah USD 850 atau sekitar Rp12,6 juta

 

Baca Juga: Jadwal Final Badminton SEA Games 2023: Indonesia Pastikan Raih 2 Emas dari Tunggal Putra dan Ganda Putri

 

Hadiah uang Pemain Ganda

 

 

- Juara mendapat hadiah USD 62.900 atau sekitar Rp937,7 juta

- Runner Up mendapat hadiah USD 29.750 atau sekitar Rp443,5 juta

- Semifinal mendapat hadiah sebesar USD 11.900 atau sekitar Rp177,4 juta

- Perempat final mendapat hadiah sebesar USD 5.312 atau sekitar Rp79,2 juta

- Babak 16 besar mendapat hadiah sebesar USD 2.762 atau sekitar Rp41 juta

- Babak 32 besar mendapat hadiah USD 850 atau sekitar Rp12,6 juta

Demikian rincian hadian uang tunai sekaligus poin yang akan didapat oleh seluruh peserta Singapore Open 2023 termasuk 16 wakil Indonesia yang bertanding mulai 6-11 Juni 2023.***

 

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler