Apa Pendapatmu dengan Dongeng 'Merebutkan Sang Juara'? Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 2 SD

- 28 Maret 2022, 01:47 WIB
Apa Pendapatmu dengan Dongeng 'Merebutkan Sang Juara'? Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 7
Apa Pendapatmu dengan Dongeng 'Merebutkan Sang Juara'? Kunci Jawaban Kelas 2 Tema 7 /pexels-monstera

Biasanya mereka hidup rukun dengan bermain dan bercanda bersama. Mereka juga mengikuti study tour dengan lancar.

Akan tetapi kerukunan mereka terganggu saat perlombaan fashion show berlangsung. Ini terjadi karena ketika ingin menjuarai lomba, Riri berbuat curang dengan merobek rok Rara.

Perbuatan Riri tersebut tentu saja bukan merupakan perbuatan yang terpuji.

Kalau kita ingin mendapatkan sesuatu atau memenangkan sebuah perlombaan, kita harus berusaha mencapainya dengan cara yang jujur dan sportif. Tidak boleh curang.

Tidak apa-apa kalau kita tidak menang lomba. Tapi yang paling penting kita selalu bersikap jujur dan sportif.

Kalau kita berbuat curang atau tidak jujur, kita akan menyakiti orang lain. Mereka pasti sedih.

Baca Juga: Bagaimana Sikap Ketua Semut Saat Mengetahui Raja Sedang Berulangtahun? Kelas 2 SD Tema 7

Sikap seperti itu juga akan membuat teman-teman tidak lagi menyukai kita. Tentu tidak enak, kan, kalau kita dijauhi oleh teman-teman dan tidak bisa bermain bersama?

Oleh karena itu, kita harus selalu menjaga kerukunan. Caranya adalah dengan selalu bersikap jujur, sportif, dan tidak curang.

Disclaimer: Kunci jawaban merupakan panduan bagi orang tua dan tidak mutlak. Siswa dapat melakukan eksplorasi alternatif jawaban. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban siswa.

Halaman:

Editor: Eviyanti

Sumber: Buku Tematik Kelas 2 Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah