Latihan Mencermati Ungkapan, Kalimat Saran, Masukan, Dan Penyelesaian Masalah, Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI

- 23 Juli 2022, 09:49 WIB
Ilustrasi  Latihan Mencermati Ungkapan, Kalimat Saran, Masukan, Dan Penyelesaian Masalah, Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI
Ilustrasi Latihan Mencermati Ungkapan, Kalimat Saran, Masukan, Dan Penyelesaian Masalah, Kunci Jawaban Kelas 3 SD MI /Pexels.com/Julia M Cameron.

 

 

PORTAL PURWOKERTO - Latihan mencermati ungkapan, kalimat saran, masukan dan penyelesaian masalah, kunci jawaban kelas 3 SD MI.

Tujuan pembelajaran berikut diharapkan siswa dan siswi dapat menunjukan masalah, menunjukan penyelesaian serta menjelaskan kalimat saran dari sebuah wacana.

Berikut pembahasan kunci jawaban kelas 3 SD MI, dengan materi kalimat saran dalam teks tulis oleh alumni UIN Yogyakarta, Muhammad Iqbal, S.Pd.

Masalah adalah segala sesuatu yang tidak sesuai dengan keinginan dan harapan kita.

Dalam kehidupan sehari-hari, kita pasti menemui berbagai macam masalah, baik yang ditimbulkan oleh lingkungan maupun dari kita sendiri.

Baca Juga: Buatlah Ungkapan, Kalimat Saran, Masukan dan Penyelesaian Masalah! Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 3 SD MI

Meski begitu, masalah-masalah tersebut pasti kita mampu menyelesaikannya jika kita bersungguh-sungguh saat mencari solusi (jalan keluar).

Supaya masalah tak berlarut-larut atau berkepanjangan, ada baiknya kita harus membuat masalah tersebut selesai.

Biasanya kalimat masalah juga diiringi dengan kalimat saran mengenai masalah tersebut.

Nah berikut ada beberapa jenis kalimat yang harus diketahui adik-adik terkait kalimat - kalimat tersebut:

1. kalimat masalah adalah sebuah kalimat yang mengandung suatu permasalahan dan membutuhkan penyelesaian.

2. Kalimat penyelesaian masalah adalah sebuah kalimat yang menunjukan penyelesaian dari sebuah masalah.

Baca Juga: Garis Bawahilah Kalimat Saran yang Kamu Temukan Pada Teks Kasih Sayang di Rumah Kunci Jawaban Kelas 3 SD

3. Kalimat saran yang berisi saran, anjuran, pendapat anjuran yang biasanya berbentuk solusi yang disampaikan kepada seseorang tentang suatu permasalahan.

Ciri dari kalimat saran biasanya ditandai dengan adanya kata-kata : Sebaiknya, seharusnya, semestinya, lebih baik, hendaknya, ada baiknya, saran saya, menurut saya, usul saya, dan lainnya.

Contoh pembahasan:

Kalimat masalah:

Tubuh Aldo mudah terserang penyakit

Kalimat penyelesaian masalah:

- Menerapkan pola hidup sehat,

- Istirahat yang cukup

- Makan makanan yang bergizi,

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 3 SD, Coba Buatlah Kalimat Saran yang Tepat Berdasarkan Teks Tulis Pakaian Profesi

Kalimat Saran:

Hendaknya, Aldo senantiasa menjaga kesehatan tubuhnya agar selalu sehat dan tak mudah sakit.

Demikian pembelajaran mencermati ungkapan, kalimat saran, masukan, dan penyelesaian masalah dalam teks tulis,kelas 3 SD MI. semoga bermanfaat.


Disclaimer: Jawaban ini merupakan contoh dan panduan bagi orangtua. Jawaban tidak mutlak kebenarannya. Siswa diharapkan bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Portal Purwokerto tidak bertanggungjawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Eviyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah