Pembelajaran Tatap Muka PAUD SD, SMP, dan Dikmas Ditunda Ganjar: Tunda Semuanya Ra Sah Kesusu

- 17 Desember 2020, 17:45 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengeluarkan Surat Edaran Penundaan PTM .jpg
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengeluarkan Surat Edaran Penundaan PTM .jpg /Evi Yanti/Protal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memutuskan untuk menunda Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada satuan pendidikan PAUD hingga Pendidikan Masyarakat (Dikmas), sampai batas waktu tidak tentu, soalnya  situasi pandemi masih belum pasti.

Batas minimal penundaan PTM akan dibuka kembali sampai semua warga Jawa Tengah sudah disuntik  vaksin.  Bahkan Ganjar tidak bisa memprediksi situasi pandemi pada  Januari 2021.

Baca Juga: Siapkan PTM di 2021, Mendikbud Nadiem Makarim: Ancaman Putus Sekolah Besar Jika Terlalu Lama PJJ

Penundaan PTM di tuangkan dalan surat edaran (SE) Gubernur  bernomor 445/0017480 ini. “Ya kita tunda dulu karena semuanya belum pasti,” ucap Ganjar di rumah dinasnya, Kamis 17 Desember 2020.

Surat edaran merupakan tindak lanjut arahan Menko Marvest dalam rapat evaluasi beberapa waktu lalu.

Selain itu, karena kondisi Pandemi COVID-19 yang belum pasti. mengeluarkan surat edaran berisikan 4 poin terkait penanganan COVID-19. Salah satunya, soal penundaan PTM.

Baca Juga: Di Tengah Asiknya PTM, Mendadak Seorang Guru Terkena Corona, Siswa Belajar Daring Lagi di Rumah

Ganjar menegaskan, penundaan PTM ini berlaku untuk seluruh daerah di wilayahnya. Terutama, daerah dengan peningkatan kasus COVID-19 yang tinggi.

Dalam surat edaran, secara khusus Ganjar meminta agar satuan pendidikan mulai dari PAUD, SD, SMP hingga Dikmas untuk menunda PTM.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah