Ibu di Lamongan Rawat Tiga Anaknya yang Mengalami Gangguan Jiwa, Dibantu Purnomo Polisi Lamongan

- 8 Mei 2021, 12:12 WIB
Tangkapan layar Instagram terkait ibu Malika di Lamongan yang harus mengurus tiga anaknya yang mengalami gangguan jiwa.
Tangkapan layar Instagram terkait ibu Malika di Lamongan yang harus mengurus tiga anaknya yang mengalami gangguan jiwa. /Hening Prihatini/@purnomo_dtt

PORTAL PURWOKERTO – Seorang ibu di Lamongan Jawa Timur harus tetap tegar mengurus ketiga anaknya yang  mengalami ganguan jiwa sejak bertahun-tahun lalu.

Adalah Ibu Malika, warga Desa Waru Kulon RT 10/RW 4 Kecamatan Pucuk, Lamongan Jawa Timur yang menanggung beban mengurus anak-anaknya dengan gangguan jiwa.

Ibu Malika merupakan seorang janda yang mengurus tiga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di rumahnya yang sederhana.

Baca Juga: Anies Baswedan Ucapkan Belasungkawa, Dirut Tempo Inti Media Toriq Hadad Tutup Usia

Bahkan, ia dan keluarganya tersebut juga sering kali dibantu pihak Desa untuk menjalani kehidupan sehari-harinya.

Diketahui, Ibu Malika dan keluarganya termasuk keluarga dhuafa yang kurang beruntung yang perlu dibantu.

Beruntung, seorang polisi di Lamongan mengetahui kabar tersebut dan berjanji akan membantu pengobatan kedua anaknya ini.

Baca Juga: Apa Itu Bipang Ambawang yang Disebut Jokowi Sebagai Makanan Khas Daerah Kalimantan?

Aipda Purnomo dengan rela akan membantu Ibu Malika dan anak-anaknya yang ODGJ tersebut setelah lebaran 2021.

Melalui akun Instagramnya, Aipda Purnomo membagikan kabar mengenai Ibu Malika dan anak-anaknya ini.

“Janda merawat tiga anak ODGJ. Seorang ibu janda (Ibu Malika) harus merawat 3 anak yang mengalami ODGJ Desa Waru Kulon Pucuk Lamongan Jawa Timur. Mohon doanya habis lebaran InsyaAllah akan kita bantu berobat,” tulisnya pada Jumat, 7 Mei 2021.

Baca Juga: Warga Palestina di Masjid Al-Aqsa Diserbu Tentara Israel, Arie Untung: Kuadukan Perbuatan Mereka ke Rabbku

Ia mengupdate kabar tentang keluarga ini pada Sabtu, 8 Mei 2021 dengan keterangan

“Semoga segera sembuh. Assalamu’alaikum. Alhamdulillah. Mohon doanya. Kedua bersaudara anak Ibu Malika warga Desa Waru Kulon RT 10 RW 4 Kecamatan Pucuk Lamongan Jawa Timur habis lebaran akan kita bawa berobat InsyAllha sampai sembuh. Semoga terwujud. Aamiin. Pihak keluarga kami sarankan pamit dahulu ke pihak desa yang selama ini sudah sangat membantu keluarga dhuafa ini InsyaAllah seluruh biaya pengobatan kami yang akan tanggung,” tulisnya.

Komentar warganet mengenai unggahan ini membuat bulu kuduk berdiri. Banyak diantaranya salut dengan apa yang dilakukan polisi Lamongan ini.

Baca Juga: Jokowi Sebut Bipang Ambawang, Kuliner Khas Kalimantan, Warganet Pertanyakan Siapa Penulis Narasinya

“Coba kalau disini ada orang baik seperti bapak Purnomo, di Brebes banyak ODGJ..Pasti ODGJ di Brebes pasti berkurang,” komen @popes6667.***

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah