Asli Bikin Ngiler! Cek 7 Rekomendasi Wisata Kuliner di Bogor Di sini, Biar Ga Bingung Saat Liburan di Kota Ini

- 18 Agustus 2022, 11:20 WIB
Ilustrasi. 7 Rekomendasi Wisata Kuliner di Bogor.*
Ilustrasi. 7 Rekomendasi Wisata Kuliner di Bogor.* /Instagram @azurra_a

PORTAL PURWOKERTO - Ini deretan rekomendasi wisata kuliner di Bogor untuk mengisi perut kosong Anda saat liburan di Kabupaten ini.

Liburan tanpa wisata kuliner? Pasti ada yang kurang. Di Bogor selain terkenal dengan wisata keindahan alamnya, makanannya pun tidak kalah enak dan bikin ngiler.

Ada berbagai macam wisata kuliner yang bisa anda nikmati saat liburan ke Bogor yang bisa dinikmati bersama pasangan, sahabat, atau keluarga.

Dikutip dari PR Solo Raya, berikut 7 rekomendasi wisata kuliner yang pastinya bikin ngiler.

Baca Juga: Yuk Liburan Bareng Bestie! Simak 5 Destinasi Wisata Hits di Puncak, Bogor

1. Martabak Surya Kencana

Berlokasi di Gang Aut Surya Kencana, Bogor dan buka pukul 14.00 WIB.

Martabak Surya Kencana termasuk salah satu wisata kuliner yang terkenal di Bogor.

Pembuatan martabaknya masih dengan perapian tradisional yaitu menggunakan arang.

Keunikan pembuatan martabaknya lah yang membuat wisata kuliner ini laris dan terkenal dengan cita rasanya yang berbeda.

2. Sop Buah Pak Ewok

Wisata kuliner ini termasuk legendaris karena sudah berdiri sejak tahun 1980.

Sop Buah Pak Ewok mempunyai menu favorit yaitu sop durian segar dan pastinya wajib anda coba bila liburan ke Bogor.

Baca Juga: Abi Thamrin Meninggal Dunia, Hembuskan Nafas Terakhir di RSUD Kota Bogor

3. Lumpia Basah Surya Kencana

Wisata kuliner lumpia basah Surya Kencana termasuk yang terkenal di Bogor.

Berlokasi di Jl Surya Kencana, No 89 Kota Bogor. Lumpia ini berisi tauge, tahu goreng, telur, serta bumbu-bumbu racikan sendiri yang membuat cita rasanya berbeda dengan yang lain.

4. Soto Kuning Pak Yusuf

Berlokasi Jl Surya Kencana No 4, Kota Bogor dan salah satu wisata kuliner yang wajib anda kunjungi.

Rasa soto kuning Pak Yusuf yang ontentik membuat wisata kuliner ini selalu dipadati pengunjung.

5. Soto Bogor Pak Salam

Wisata kuliner ini menyuguhkan olahan daging sapi, jeroan, kikil, babat, usus, dan paru ditambah dengan rasa kuahnya yang khas.

Bertempat di Jl Siliwangi, No.298, Sukasari Bogor.

Baca Juga: Bima Arya Sebut Kota Bogor Takkan Menjadi Kota Metropolitan, Ini Alasannya!

6. Cungkring Pak Jumat

Cungkring Pak Jumat menjual kuliner tradisional khas Sunda yaitu kikil sapi yang disiram kuah kacang bumbu kacang.

Tempat wisata kuliner ini termasuk legendaris di Bogor karena berdiri sejak tahun 1975.

7. Sate Sumsum Pak OO

Sate sumsum Pak OO juga termasuk wisata kuliner legendaris yang berdiri sejak tahun 1965 di Bogor.

Wisata kuliner di sini menyuguhkan sate daging, sate sumsum, sate ati, dan sate ginjal.

Bila anda liburan ke Bogor sempatkan mampir ke sini yang berlokasi di Jl Surya Kencana, No 193, Bogor.

Itulah 7 rekomendasi wisata kuliner yang bisa anda coba bila sedang berlibur di Bogor.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah