Melihat Gerhana Matahari dengan Teleskop di Jogja Astro Club, Berminat?

- 20 April 2023, 20:12 WIB
Melihat Gerhana Matahari dengan Teleskop di Jogja Astro Club, Berminat?
Melihat Gerhana Matahari dengan Teleskop di Jogja Astro Club, Berminat? /Lasti Martina/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Pantauan gerhana matahari hibrida yang berlangsung hari ini Kamis, 20 April 2023 terjadi hampir di seluruh wilayah Indonesia. Fenomena alam yang unik ini memang cukup menarik untuk disaksikan. Gerhana matahari hibrida bukan sembarang gerhana matahari.

Gerhana matahari hibrida yang melintasi Indonesia terjadi terakhir kali sekitar 216 tahun lalu pada 6 Juni 1807. Gerhana matahari hibrida selanjutnya usai 20 April 2023 diperkirakan akan terjadi pada 25 November 2049 atau sekitar 26 tahun lagi.

Untuk melihat gerhana matahari tidak dapat dilihat dengan mata telanjang. Media antara dibutuhkan untuk melihat perubahan detik ke detik ketika matahari tertutup oleh bulan. Ada waktu sekitar 2 hingga 3 jam sejak gerhana mulai hingga usai dengan waktu puncak gerhana hanya sekitar 1 menit.

Baca Juga: RESMI! 34 Lokasi Sholat Idul Fitri 1444 H Muhammadiyah Hari Jumat 21 April 2023 di Purwokerto dan Banyumas

Di Yogyakarta, sebuah klub astronomi mengadakan pengamatan gerhana matahari sebagian. Jogja Astro Klub menyediakan setidaknya 4 teleskop yang dapat digunakan warga untuk melihat detik demi detik terjadinya gerhana matahari. Diantaranya adalah teleskop Optik Refraktor, Reflektor dan Refraktor Robotik untuk sesi pemotretan.

Penampakan gerhana matahari dilihat menggunakan teleskop optik Refraktor
Penampakan gerhana matahari dilihat menggunakan teleskop optik Refraktor Sunrise Pandhita/Istimewa

Warga yang datang diperbolehkan untuk mencoba satu per satu teleskop yang telah disediakan dan juga merasakan perbedaan antara satu teleskop dan teleskop lainnya. Bagi Sunrise Pandhita, siswa kelas 10 SMAN 8 Kota yogyakarta, pengalaman pertama melihat gerhana melalui teleskop ini sangat menakjubkan. "Rasanya seperti orang yang profesional banget. Saya jadi bisa belajar lebih mengenai tata surya dan memperhatikan pergerakan benda-benda alam," ujar Sunrise. 

Jogja Astro Club sebenarnya memiliki kurang lebih 10 teleskop yang berfungsi untuk melihat pergerakan benda langit. Kegiatan rutin JAC antara lain adalah SNG/Saturday Night Gathering, Pengamatan Hilal bulanan, Star Party, serta kegiatan pengamatan event astronomi lainnya.

Baca Juga: Teks Bacaan Bilal Idul Fitri 2023 dan Bilal Khotib Naik Mimbar, Bisa Didownload Bukan PDF dan Jawaban Jamaah

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x