Tempat Wisata di Jogja Dari yang Dekat Malioboro Hingga HeHa!

- 30 Juli 2023, 11:01 WIB
Ilustrasi Tempat Wisata di Jogja Dari yang Dekat Malioboro Hingga HeHa!
Ilustrasi Tempat Wisata di Jogja Dari yang Dekat Malioboro Hingga HeHa! /Unsplash.com/Farhan Abas

PORTAL PURWOKERTO - Tempat wisata di Jogja banyak sekali. Mulai dari wisata budaya yang telah ada sejak ratusan tahun lalu, wisata alam, hingga wisata kekinian yang menampilkan lokasi Instagramable.

Mau wisata yang gratis hingga berbayar sesuai dengan kocek juga ada. Ibarat toko serba ada dengan semboyan palugada alias apa lu mau gue ada. Salah satu spot lokasi tempat wisata yang paling banyak dikunjungi adalah Jl. Malioboro. Namun tentu rugi apabila hanya berkunjung di Jl. Malioboro saja.

Padahal banyak sekali tempat wisata yang berada di sekitar Jl. Malioboro dan tempat wisata tersebut dapat ditempuh dengan berjalan kaki alias walking distance. Namun apabila merasa lelah di perjalanan, jangan khawatir, Anda dapat menaiki becak ataupun andong yang berada di sepanjang jalan Malioboro.

Baca Juga: Koyo Jogja Istimewa Lirik Bahasa Jawa dan Arti Dalam Bahasa Indonesia, Tentang Apa Sebenarnya Lagu Ini?

HeHa

Salah satu tempat wisata hits di Jogja yang sering menjadi tempat tujuan wisata orang Jogja dan wisatawan adalah HeHa. Yang ditawarkan dari HeHa adalah beragam spot foto yang sangat Instagramable. Bukan hanya satu, namun ada tiga HeHa yang dapat dipilih.

HeHa Forest berada di kaki gunung Merapi, tepatnya di Jalan Kaliurang KM 22, Banteng, Hargobinangun, Pakem, Yogyakarta. Untuk masuk ke lokasi ini tiket masuk HeHa Forest adalah Rp20.000/orang. Di dalam HeHa Forest menampilkan suasana pegunungan dengan spot foto imitasi bulan yang terasa nyata dan Gate of Fantasy memadukan visual , audio, dan teknologi interaktif 

HeHa Forest, Wisata Terbaru Jogja yang Instagramable, Cocok untuk Liburan!
HeHa Forest, Wisata Terbaru Jogja yang Instagramable, Cocok untuk Liburan! Instagram @hehaforest

Baca Juga: Berburu Oleh Oleh Khas Jogja, Cocok Bagi Teman, Kerabat, Bos, Hingga Mertua!

HeHa Sky View bisa dibilang sebagai taman langitnya Jogja. Berlokasi di Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Waktu tempuh dari pusat kota Tugu Jogja ke lokasi HeHa Sky view kira-kira selama 1 jam saja.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x