Gudang Rongsok di Wanareja Cilacap Terbakar, Sempat Terdengar Ledakan, Sepeda Motor dan Televisi Ikut Ludes

- 10 April 2021, 09:19 WIB
Ilustrasi Kebakaran
Ilustrasi Kebakaran /unsplash.com/@bkerensa

PORTAL PURWOKERTO – Gudang rongsok di Desa Madura Kecamatan Wanareja mengalami kebakaran pada Sabtu, 10 April 2021 dinihari.

Diduga kebakaran gudang rongsok tersebut diakibatkan lilin yang menyala. Pasalnya, pada malam tersebut, kondisi di lingkungan mati listrik.

Akibat kebakaran gudang rongsok tersebut, isi rongsokan, simpanan padi skeitar 1 kwintal, sertifikat dan dokumen-dokumen, televisi dan juga sepeda motor pemilik ikut terbakar.

Baca Juga: Sopir di Cilacap Ditipu Pemalsu Surat Rapid Tes Antigen, Bukannya di Periksa di Klinik Malah di Percetakan

Baca Juga: 8 Aturan Salat Tarawih Berjamaah di Masjid, Bupati Banyumas Bolehkan Jamaah Salat Dengan Syarat Berikut

Kepala UPT Pemadam Kebakaran di  Satuan Polisi Pamong Praja Cilacap Supriyadi mengatakan gdang rongsok tersebut milik Sukirno (55) warga Dusun Babakan Desa Madura, Wanareja.

Pada hari Jumat, 9 April 2021, sekira pukul 23.00 WIB, di desanya mengalami pemadaman listrik. Untuk penerangan, Sukirno menyalakan lilin dan kemudian tertidur di Gudang rongsok tersebut.

“Selang satu jam, sekitar pukul 12 malam, tetangganya mendengar ada ledakan keras dari arah Gudang, dan dia pun keluar rumah, ternyata Gudang rongsok yang terbakar, dia pun berteriak ke tetangga lainnya,” katanya.

Baca Juga: Cegah Kotak Amal Disalahgunakan untuk Danai Aksi Terorisme, Kesbangpol Cilacap Imbau Donasi Langsung ke Baznas

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: UPT Damkar Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x