Eks SMP N 3 Purbalingga Dijadikan Lokasi Karantina Terpusat, Kasus Covid-19 Melonjak Tajam?

- 18 Juni 2021, 07:28 WIB
Ilustrasi Covid-19. Pemkab Purbalingga menyiapkan gedung eks SMP N 3 Purbalingga sebagai tempat karantina terpusat.
Ilustrasi Covid-19. Pemkab Purbalingga menyiapkan gedung eks SMP N 3 Purbalingga sebagai tempat karantina terpusat. /Hening Prihatini/Yumi Karasuma


PORTAL PURWOKERTO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga mempersiapkan gedung eks SMP N 3 Purbalingga sebagai tempat karantina terpusat di Kabupaten ini.

Hal tersebut disampaikan Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi melalui akun Instagram pribadinya yang dikutip pada, Jumat, 18 Juni 2021.

Baca Juga: Tak Hanya di Banyumas, Hajatan juga Dilarang di Purbalingga, Simak Tanggalnya

"Hari ini, saya beserta jajaran Forkopimda dan Satgas Covid-19 Kabupaten Purbalingga membahas terkait penanganan pandemi Covid-19 di Kabupaten Purbalingga.

Beberapa hal yang dibahas dalam rapat diantaranya terkait pengetatan PPKM mikro, kemudian gedung eks SMP N 3 Purbalingga akan dipersiapkan sebagai tempat karantina terpusat begitu pun setiap Kecamatan wajib menyediakan tempat karantina mandiri yang berkoordinasi dengan tiap desa," tulis Bupati Tiwi.

Persiapan gedung tersebut sebagai tempat karantina terpusat ini dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 di Purbalingga.

Baca Juga: Desa Manduraga Purbalingga Lockdown ada Klaster Keluarga, Akses Jalan Ditutup

Diketahui, hingga Senin, 14 Juni 2021, kasus positif Covid-19 di Purbalingga memasuki angka 82 pasien terkonfirmasi dirawat dan sebanyak 161 menjalani isolasi mandiri. Suspek positif Covid-19 mencapai angka 158 yang dirawat.

Virus Covid-19 varian Delta atau virus Corona asal India mendominasi penularan di Kabupaten Kudus meski belum ditemukan kasus serupa di Purbalingga.

Baca Juga: Pentas Organ Tunggal di Bobotsari Purbalingga Dibubarkan Tim Satgas Covid-19, Ini Alasannya

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x