Kronologi Kebakaran Rumah di Desa Karangreja Kutasari Purbalingga Gegara Lupa Matikan Kompor

- 8 November 2021, 15:08 WIB
Rumah milik Muhammad Nur Mustofa (62) Desa Karangreja, Kutasari terbakar karena lupa mematikan kompor , Minggu, 7 November 2021.
Rumah milik Muhammad Nur Mustofa (62) Desa Karangreja, Kutasari terbakar karena lupa mematikan kompor , Minggu, 7 November 2021. /Dok. Humas Polres Purbalingga


PORTAL PURWOKERTO - Sebuah rumah warga di Desa Karangreja, Kutasari, Purbalingga terbakar pada Minggu, 7 November 2021.

Kebakaran yang merugikan pemilik rumah hingga Rp10 juta rupiah ini diduga karena penghuni lupa mematikan kompor saat keluar rumah.

Adalah Nur Mustofa yang berusia 62 tahun, warga RT 19 RW 10 yang mengalami nasib naas tersebut.

Ia harus kehilangan sebagain rumah dan perabotannya akibat kebakaran yang terjadi pada Minggu pagi tersebut.

Baca Juga: Menunggak Pajak hingga Ratusan Juta, Aset Warga Purbalingga dan Banjarnegara Disita KPP Pratama Purbalingga

Kapolsek Kutasari Iptu Tedy Subiyarsono, yang dikutip dari Purbalinggaku, menjelaskan kronologis peristiwa kebakaran rumah ini.

Ia mengatakan bahwa kebakaran rumah milik Mustofa ini bermula saat sang istri memasak di dapur pada pagi hari.

Kemudian, keponakan datang memberi kabar ada acara makan bersama di rumah orang tuanya di Desa Limbangan.

"Istri pemilik rumah kemudian berboncengan dengan keponakannya menuju Limbangan tanpa mematikan api di kompor hingga menimbulkan kebakaran," ujar Kapolsek Kutasari.

Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Untuk membantu pemilik rumah, warga yang melihat kejadian tersebut bergotong royong mematikan api dengan alat seadanya.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Purbalinggaku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x