Arus Mudik Lebaran 2023 di Banyumas, Jangan Mudik di Jam Rawan Ini Agar Tidak Terjebak Macet, Wajib Tahu

- 17 April 2023, 12:00 WIB
Arus Mudik Lebaran 2023 di Banyumas, Jangan Mudik di Jam Rawan Ini Agar Tidak Terjebak Macet, Pemudik Wajib Tahu!
Arus Mudik Lebaran 2023 di Banyumas, Jangan Mudik di Jam Rawan Ini Agar Tidak Terjebak Macet, Pemudik Wajib Tahu! /Irani Isnaeni/

PORTAL PURWOKERTO- Informasi arus mudik Lebaran 2023 di Banyumas dan sekitarnya. Jangan mudik di jam rawan ini agar tidak terjebak macet. Pemudik wajib tahu!

Arus mudik Lebaran 2023 mulai dirasakan oleh masyarakat. Kepadatan lalu lintas di jalan raya mulai terilihat. Kendaraan roda empat ber plat luar kota juga semakin banyak akhir akhir ini.

Pantauan Portal Purwokerto di sepanjang jalan Purwokerto, Banyumas, dan sekitarnya terjadi kepadatan lalu lintas di jam jam tertentu. Bagaimanakah jika ingin mudik ke luar kota maupun ke Banyumas dan sekitarnya?

Kasat Lantas Polresta Banyumas Kompol Bobby A. Rachman mengungkapkan saat ini arus mudik dari luar kota menuju wilayah Banyumas dan sekitarnya terpantau masih normal.

Baca Juga: Cek Syarat Naik Kereta Api Mudik Lebaran 2023 Idul Fitri Sekarang, Apa Wajib Bosster? Kata Daop 5 Purwokerto

"Terjadi peningkatan volume kendaraan roda dua maupun roda empat di Brebes, namun situasi arus mudik masih lancar dan normal," ujarnya saat ditemui di acara pemusnahan miras dan knalpot brong di GOR Satria, Senin, 17 April 2023.

Namun meskipun normal, pihaknya mengatakan para pemudik harus mewaspadai titik rawan kemacetan di wilayah Banyumas dan sekitarnya.

Beberapa titik rawan di Banyumas antara lain di Ajibarang, Brebes, Kemranjen, dan simpang empat Buntu. Untuk menghindari kemacetan, Bobby menghimbau pemudik melakukan mudik pada siang hari.

Baca Juga: Nginap Seru di Hotel Green Valley Purwokerto, 4 Lokasi Liburan Keluarga di Banyumas, Lebaran 2023 Mudik Sini

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah