Beli Rumah Lewat Pinjaman BNI Griya Cuma Modal KTP? Kaum Gaji UMR Wajib Tahu

25 September 2022, 09:50 WIB
Beli Rumah Lewat Pinjaman BNI Griya Cuma Modal KTP? Kaum Gaji UMR Wajib Tahu /Unsplash/Sieuwert Otterloo/

 

PORTAL PURWOKERTO – Cek pinjaman BNI Griya untuk beli rumah dengan syarat pengajuan mudah salah satunya modal KTP, kaum gaji UMR wajib tahu di dalam artikel ini.

Apakah bisa beli rumah dengan gaji UMR saat tahun 2022 ini?

Artikel ini akan membahas mengenai pinjaman BNI Griya yang bisa dimanfaatkan oleh para kaum gaji UMR untuk bisa mendapatkan hunian impian mereka.

Semakin mahalnya harga tanah dan hunian rumah di daerah perkotaan pasti membuat bingung para kawula muda yang baru bekerja dengan gaji setara UMR.

Hal ini yang membuat banyak masyarakat membutuhkan pinjaman untuk bisa membeli rumah impian mereka.

Baca Juga: Syarat Pengajuan BNI Griya Untuk Karyawan Gaji UMR, Cukup Siapkan 8 Dokumen Wajib Ini

BNI Griya yang disediakan oleh Bank BNI bisa jadi solusi, guna membantu pembiayaan pembelian rumah yang dibutuhkan masyarakat.

BNI Griya merupakan fasilitas pembiayaan konsumtif yang dapat digunakan pembelian, pembangunan atau renovasi, top up, refinancing, atau take over properti.

Hanya dengan gaji UMR apakah bisa membeli rumah seharga Ro500 juta melalui BNI Griya?

Diketahui bahwa plafon maksimal pengajuan kredit BNI Griya mencapai Rp25 milyar dan tenor sampai dengan 25 tahun.

Para calon debitur juga diperbolehkan bebas memilih lokasi hunian yang dibutuhkan, menarik sekali bukan.

Baca Juga: Link Simulasi Angsuran BNI Griya Lengkap Syarat Pengajuan yang Cocok Bagi Pasangan Muda

Kemudahan lainnya adalah para calon debitur dapat melakukan pengajuan pinjaman BNI Griya secara online melalui e-form BNI Griya.

Informasi tambahan bahwa pengajuan pinjaman BNI Griya juga membutuhkan beberapa biaya.

Biaya yang perlu dikeluarkan bila mengajukan BNI Griya di antaranya yaitu biaya provisi 1% dan biaya administrasi mulai dari Rp750 ribu serta biaya lainnya sesuai ketentuan bank.

Tapi, apakah benar mengajukan pinjaman BNI Griya hanya bermodalkan KTP saja?

Tidak hanya modal KTP saja, tetapi calon debitur perlu menyiapkan beberapa dokumen pelengkap sebagai syarat pengajuan yang akan diulas di bawah ini.

Berikut syarat pengajuan BNI Griya dilansir dari laman resmi BNI.

1. Pemohon Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Usia minimum pemohon 21 tahun saat pengajuan dan usia maksimal saat kredit lunas adalah 55 tahun untuk karyawan serta 65 tahun untuk profesional dan wiraswasta.

Baca Juga: Syarat dan Simulasi Angsuran BNI Griya, Modal KTP Bisa Dapat Rumah Rp400 Juta?

3. Mengisi formulir dan melengkapi persyaratan dokumen, yaitu:

- Fotokopi KTP (suami dan istri bila sudah menikah)

- Fotokopi Kartu Keluarga

- Fotokopi surat nikah (apabila sudah menikah)

- Fotokopi NPWP

- Pas foto terbaru

- Fotokopi dokumen jaminan (bila diperlukan pihak bank)

- Fotokopi rekening gaji 3 bulan terakhir

- Asli SK kerja dan slip gaji

Dari ulasan persyaratan pengajuan sebelumnya juga ternyata tidak hanya modal KTP, tetapi juga dibutuhkan berkas dokumen yang lain untuk bisa mengajukan pinjaman BNI Griya.

Bila Anda ingin mendapatkan pengarahan lebih lanjut dapat mengunjungi kantor cabang BNI terdekat atau menghubungi call center BNI di 1500046.

Baca Juga: Cara Dapat KUR BNI 2022, Pinjaman Resmi Pemerintah Bunga Rendah dan Cicilannya Ringan! Dana Segar dan Aman...

Demikian informasi mengenai pinjaman BNI Griya untuk beli rumah dengan syarat pengajuan mudah salah satunya modal KTP yang kaum gaji UMR wajib tahu.***

Disclaimer: Informasi ini dikumpulkan Portal Purwokerto dengan tujuan untuk membantu pembaca mendapatkan informasi mengenai pinjaman untuk usaha dari perbankan. Harap konfirmasi pihak perbankan terkait, sebelum mengajukan pinjaman.

 

Editor: Eviyanti

Sumber: bni.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler