Lulusan Prakerja Bisa Daftar KUR Mandiri? Cara Peserta Kartu Prakerja Dapatkan Rp100 Juta dari Bank Mandiri

14 Desember 2022, 07:17 WIB
Ilustrasi KUR Mandiri. Cara Peserta Kartu Prakerja Dapatkan Rp100 Juta dari Bank Mandiri.* /PORTAL PURWOKERTO /Unsplash/damar handyanjaya

 

PORTAL PURWOKERTO – Lulusan Prakerja bisa daftar KUR Mandiri? Ini cara peserta Kartu Prakerja dapatkan Rp100 juta dari Bank Mandiri tanpa jaminan.

Seperti yang diketahui, KUR Mandiri membuka pendaftaran bantuan tambahan modal usaha bagi UMKM. Namun, alumni Kartu Prakerja rupanya dapat kesempatan yang sama juga.

Ada satu jenis KUR Mandiri yang dimungkinkan bisa didapatkan oleh alumni Kartu Prakerja. Jenis KUR ini membutuhkan syarat sebagai berikut.

Seperti yang diketahui Kartu Prakerja adalah program pemberian bantuan dalam bentuk saldo pelatihan bagi masyarakat.

Baca Juga: Cara Mencairkan KUR Mandiri Tanpa Jaminan Rp100 Juta Langsung Cair Masuk Rekening, Gampang!

Pelaku UMKM yang mendaftar Kartu Prakerja bisa mengikuti program KUR Mandiri degan kondisi yang berbeda dengan calon debitur lainnya.

Peserta Kartu Prakerja yang bisa mendaftar KUR Mandiri tanpa jaminan ini hanyalah yang sudah berstatus alumni.

Jadi peserta yang belum mengikuti pelatihan di Kartu Prakerja belum bisa mengajukan pendaftaran KUR Manidri.

Syarat yang harus dipenuhi ini sebenarnya hampir sama mulai dari perorangan yang minimal berusia 21 tahun atau sudah menikah dan memiliki usaha produktif yang sudah berjalan 6 bulan.

Kemudian alumni Kartu Prakerja ini juga harus melangkapi dokumen wajib yang membuktikan identitas diri dan usaha yang sudah berjalan.

Baca Juga: Pengumuman Jadwal Kartu Prakerja Gelombang 48 Kapan Dibuka Resmi, Bisa Dapat Insentif Sampai Rp4,2 Juta

Dokumen untuk pendukung identitas diri KUR Mandiri adalah KTP, Kartu Keluarga, akta cerai atau surat nikah.

Kemudian dokumen pendukung usaha daftar KUR Mandiri ada Nomor Induk Berusaha atau surat keterangan usaha yang diterbitkan pejabat berwenang sesuai peraturan.

Pendaftaran KUR Mandiri yang bisa diajukan alumni Kartu Prakerja ini tidak memerlukan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) karena maksimal pengajuannya tidak lebih dari Rp50 juta.

Kondisi khusus yang memungkinkan alumni Kartu Prakerja mendapatkan KUR Mandiri yang dikutip dari laman resmi Bank Mandiri pada Rabu, 14 Desember 2022 adalah sebagai berikut:

Mengikuti pendampingan;

Mengikuti pelatihan kewirausahaan atau pelatihan lainnya;

Baca Juga: Syarat dan Cara Pinjam KUR Mandiri 2022, Bisa Cair Rp500 Juta Bunga Ringan 0,2 Persen, Lengkapi Dokumen Ini

Tergabung dalam Kelompok Usaha; atau

Memiliki anggota keluarga yang telah mempunyai usaha produktif dan layak

Lama operasional usaha dapat kurang dari 6 bulan sejak operasional pertama.

Jumlah maksimal pengajuan kredit KUR Mandiri yang bisa diajukan alumni Kartu Prakerja juga bukan Rp100 juta melainkan maksimal Rp10 juta.

Hal ini karena dalam websitenya, Bank Mandiri menyatakan bahwa jenis pembiayaan KUR Mandiri yang dimungkinkan didapat oleh alumni Kartu Prakerja adalah KUR Super Mikro.

Demikian cara peserta Kartu Prakerja dapatkan KUR Mandiri tanpa jaminan namun bukan nominal Rp100 juta melainkan maksimal Rp10 juta.***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler