Info Terbaru Status SIKS-NG Bansos PKH 2024, Apakah Ada Perubahan Menyusul Pencairan BPNT Tahap 1?

1 Februari 2024, 16:31 WIB
ilustrasi. Info Terbaru Status SIKS-NG Bansos PKH 2024, Apakah Ada Perubahan Menyusul Pencairan BPNT Tahap 1?.* /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO – Simak info terbaru status bansos PKH 2024 pada SIKS-NG, apakah benar ada perubahan menyusul jadwal pencairan BPNT 2024 tahap 1 atau tidak.

Alhamdulillah, memasuki pekan awal Februari bansos BPNT dan PKH 2024 tampaknya semakin menunjukkan perkembangan pencairan tahap 1 kepada penerima manfaat.

PKH dan BPNT 2024 memang jadi bansos yang dinanti masyarakat setelah BLT El Nino dan CBP berupa 10kg beras dari Pemerintah, karena resmi dilanjutkan cair di tahun ini.

Pada akhir Januari kemarin, status SIKS-NG bansos PKH 2024 maupun BPNT baru menunjukkan jadwal pencairan dan belum ada kepastian akan turun atau cair ke penerima manfaat.

Baca Juga: SP2D Resmi Turun? Cek Apakah Tahap 1 BPNT dan PKH 2024 di SIKS-NG Bakal Cair Bulan Februari Atau Tidak

Namun hari ini terlihat ada perubahan status bansos PKH maupun BPNT 2024 di SIKS-NG, berikut informasinya.

Status Terbaru BPNT dan PKH 2024

Tahap pertama kedua bansos Pemerintah ini dijadwalkan cair di bulan yang sama, yakni periode Januari sampai Maret 2024 mendatang. Ternyata status BPNT dan PKH 2024 telah berubah di SIKS-NG.

BPNT 2024 pada SIKS-NG pendamping sosial statusnya sudah berubah menjadi Standing Instruction atau SI, yang artinya sudah dalam tahap pemindahan dana ke rekening KKS penerima manfaat.

Sedangkan, status untuk penerima BPNT 2024 melalui Kantor Pos masih tanda tanya. Adapun jumlah BPNT 2024 tahap 1 yang diterima KKS diketahui sebesar Rp200 ribu, yang artinya 1 bulan alokasi pencairan.

Hal tersebut juga berlaku untuk KPM BPNT 2024 lewat Kantor Pos. Jika KPM KKS sudah masuk status SI, KPM Kantor Pos masih ada di tahap SPM atau Surat Perintah Menyalurkan.

Untuk bansos PKH 2024 tahap 1 sendiri pada SIKS-NG pendamping sosial tertera, periode salur Januari - Maret, sedangkan untuk pencairan juga telah SPM.

Baca Juga: Hasil Cek SIKS NG BPNT 2024 Hari Ini : Status SI BPNT 2024, Cek Artinya dan Cair Tanggal Berapa

Adanya perubahan status SIKS-NG BPNT dan PKH 2024 ini berarti masih terdapat beberapa tahapan pencairan seperti SP2D – Pemberitahuan Kantor Pos – Undangan Kantor Pos – Penjadwalan.

Berdasarkan informasi, penyaluran melalui Kantor Pos dilakukan setelah pemilu tanggal 14 Februari 2024. Kemungkinan pencairan BPNT 2024 dilakukan terlebih dulu dibanding bansos PKH.

Diprediksi jadwal pencairan bansos PKH 2024 tahap 1 yaitu setelah selesainya pencairan bansos Beras 10 kilogram, BPNT dan Bansos Mitigasi Resiko Pangan.

Itulah informasi terkait status terbaru PKH 2024 di SIKS-NG, apakah menyususl pencairan tahap 1 BPNT 2024 atau tidak.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler