Berapa Maksimal Pinjaman KUR BRI 2021? Berikut Penjelasan Mengenai KUR BRI Beserta Syarat dan Cara Pengajuan

- 19 November 2021, 21:24 WIB
Berapa Maksimal Pinjaman KUR BRI 2021? Berikut Penjelasan Mengenai KUR BRI Beserta Syarat dan Cara Pengajuannya
Berapa Maksimal Pinjaman KUR BRI 2021? Berikut Penjelasan Mengenai KUR BRI Beserta Syarat dan Cara Pengajuannya /

PORTAL PURWOKERTO – Berapa maksimal pinjaman KUR BRI 2021? Berikut penjelasan mengenai KUR BRI beserta syarat dan cara pengajuannya.

Tidak semua masyarakat paham tentang program KUR BRI, bahkan kata kunci berapa maksimal pinjaman KUR BRI menjadi kata kunci yang digunakan masyarakat dalam mencari informasi tentang KUR BRI di Google.

Hal tersebut menunjukan bahwa masih banyak masyarakat yang belum paham mengenai program KUR ini.

KUR merupakan singkatan dari Kredit Usaha Rakyat yang merupakan salah satu program pemerintah dalam meningkatkan akses pembiayaan kepada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang disalurkan melalui lembaga keuangan dengan pola penjaminan.

Program KUR dimaksudkan untuk memperkuat kemampuan permodalan usaha dalam rangka pelaksanaan kebijakan percepatan pengembangan sektor riill dan pemberdayaan UMKM.

Baca Juga: Cukup dari Rumah, Ini Cara Pengajuan KUR BRI 2021 Tanpa Jaminan, Bunga 3 Persen, Maksimal Pinjaman Rp100 Juta

Program KUR disalurkan melalui Bank anggota Himbara (Himpunan Bank Milik Negara) yaitu BNI, Bank Mandiri, BRI, dan BTN.

Pemerintah telah menetapkan penambahan plafon kredit KUR 2021 kepada semua bank BUMN dari sebelumnya Rp 253 triliun naik menjadi Rp 285 triliun.

Dengan bertambahnya plafon KUR, maka diharapkan kuota KUR bank penyalur juga akan meningkat, termasuk KUR BRI.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x