Bansos Tahap 2 Cair April? Cek Data Pencairan Lewat HP dengan Mudah

- 1 April 2022, 16:14 WIB
Bansos Tahap 2 Cair April? Cek Data Pencairan Lewat HP dengan Mudah
Bansos Tahap 2 Cair April? Cek Data Pencairan Lewat HP dengan Mudah /Ahsanjaya dari Pexels

PORTAL PURWOKERTO – Benarkah Program Keluarga Harapan atau PKH tahap 2 sudah disalurkan? Pada Bulan April-Juni diketahui sebagai periode 2 penyaluran.

PKH adalah program pemerintah untuk memberikan bansos bersyarat kepada KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang ditetapkan sebagai keluarga penerima manfaat.

Penyaluran PKH 2022 dilakukan melalui bank atau e-warong yang telah ditunjuk oleh bank mitra.

Penyaluran dapat berupa uang tunai maupun sembako dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan KPM.

Baca Juga: Cara Cek Bansos PKH Tahap 2 2022 Pakai HP, Cair April 2022? Klik Linknya Disini

Kemensos telah menggelontorkan Rp74,08 triliun untuk bansos PKH ini.

“Kemudian dari anggaran tersebut, kami juga anggarkan sebesar Rp74,08 triliun (94,67%) untuk Belanja Bansos,” kata Mentri Sosial Tri Rismaharini, dalam Raker bersama Komisi VIII DPR RI, 20 September 2021, dikutip dari laman Kemensos.

Mensos melanjutkan belanja bansos digunakan untuk untuk bansos PKH, Kartu Sembako, bantuan pemberdayaan Komunitas Adat Terpencil (KAT), bantuan korban bencana, Rehabilitasi Sosial RTLH, alat bantu aksesibilitas, dan sebagainya

Jumlah anggaran bansos PKH yaitu Rp28,7 triliun yang akan dibagikan kepada 10 juta KPM. Penyaluran akan berlangsung selama 4 tahap setiap 3 bulan sekali.

Penerima bansos akan terdaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dapat di cek secara online.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: kemensos.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x