Yang Cair Hari Ini BPNT Mei Juni atau BLT Mitigasi Pangan? Jatah Pencairan Bantuan Sosial 10 Juni 2024

- 9 Juni 2024, 19:12 WIB
Yang Cair Hari Ini BPNT Mei Juni atau BLT Mitigasi Pangan? Jatah Pencairan Bantuan Sosial 10 Juni 2024
Yang Cair Hari Ini BPNT Mei Juni atau BLT Mitigasi Pangan? Jatah Pencairan Bantuan Sosial 10 Juni 2024 /

PORTAL PURWOKERTO - Bantuan sosial (bansos) BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp600 ribu menjadi sorotan publik. Benarkah cair berbarengan dengan BPNT 2024 periode Mei-Juni?

Bansos ini digadang-gadang sebagai solusi untuk meringankan beban masyarakat di tengah situasi ekonomi yang bergejolak.

Sebelumnya, di tahun 2023, pemerintah telah meluncurkan BLT minyak goreng dan BLT El Nino di akhir tahun.

BLT Mitigasi Risiko Pangan direncanakan cair pada awal 2024, namun hingga kini belum ada kejelasan pasti.

Baca Juga: BPNT Pasti Cair Juni 2024, Ini Daftar 5 Bantuan Lain yang Salur ke KKS BNI Pos, Mitigasi Pangan 600 Ribu Kapan

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto sempat mengumumkan pencairan bansos ini di awal tahun.

Namun, informasi tersebut belum diikuti dengan langkah konkret dan kejelasan waktu penyaluran.

Awalnya, BLT Mitigasi Risiko Pangan dijadwalkan cair pada Maret, kemudian diundur ke April, Mei, dan Juni.

Terbaru, melansir channel Youtube Pendamping Sosial, disebutkan bahwa pencairan paling lambat akan dilakukan pada Juni ini.

Baca Juga: Bismillah.. H-3 Idul Adha Ada Pencairan BLT Mitigasi Pangan 2024, KPM Terima 600 Ribu via KKS BNI BRI atau Pos

Namun, hingga saat ini, belum ada informasi resmi lebih lanjut dari Kementerian terkait mengenai status penyaluran BLT MRP.

Hal ini menimbulkan keraguan dan kekhawatiran di kalangan Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Diimbau kepada para KPM untuk tidak terlalu berharap berlebihan, karena hingga saat ini belum ada kepastian kapan bansos tersebut akan cair.

Meskipun demikian, masih ada secercah harapan bahwa BLT Mitigasi Risiko Pangan Rp600 Ribu benar-benar terealisasi di bulan Juni ini, meskipun kemungkinannya kecil.

Sebelumnya, Menko Perekonomian menyampaikan bahwa bansos ini akan diberikan kepada 18,8 juta KPM.

Besarnya harapan para KPM untuk menerima bantuan ini wajar, mengingat kondisi ekonomi yang sulit.

Mereka menantikan penyaluran bansos ini untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Mari kita tunggu pernyataan resmi pemerintah terkait kejelasan penyaluran BLT Mitigasi Pangan 600 ribu agar tidak membuat keresahan di masyarakat.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah