Faheem Younus, Profil dan Biodata Dokter AS yang Komentari Penanganan Covid-19 di Indonesia

- 6 Juli 2021, 14:21 WIB
Biodata Faheem Younus
Biodata Faheem Younus /Twitter

Baca Juga: Profil Seo Hyun Jin, Biodata Lengkap dan Fakta Aktris yang Bermain Dalam Serial You Are My Spring

Aktifitas:
1. Blogger Huffington Post
2.Penulis Muslim Writers Guild of America melalui link https://muslimwriters.org/author/dr-faheem-younus/
3. Menerbitkan lebih dari 80 editorial opini di berbagai surat kabar seperti The Washington Post, The Chicago Tribune, Christian Science Monitor, AOL News, dan The Baltimore Sun.
4.Menulis karya pendek di The New York Times, The Wall Street Journal, The Economist, The Washington Post, Chicago Tribune, New York Daily News, dan The Boston Globe.
5.Presiden Pemuda Nasional Jamaah Muslim Ahmadiyah USA (MKA USA) dari 2006-2010.
6.Sekretaris Nasional Pendidikan untuk organisasi Jamaah Muslim Ahmadiyah Amerika Serikat

“Indonesia sekarang dalam "mode krisis". Harap hindari "mode panik". Tetap tenang dan dengarkan para ahli. Anda dapat meratakan gelombang ini dalam 3-6 minggu,” tulis dr Faheem Younus menenangkan masyarakat Indonesia yang terlihat panik.

Faheem Younus juga memberikan saran-saran untuk menangani covid-19 misalnya ketika isolasi mandiri.
“Jika oksimetri nadi >92%, Anda dapat pulih dari COVID di rumah dalam waktu 2 minggu. Gunakan parasetamol untuk demam dan Oxymetazoline 0.05% spray untuk hidung tersumbat. Banyak istirahat dan tidur,” tulisnya.

Baca Juga: Biodata dan Agama Peakboy Lengkap dengan Perjalanan Karir si Penyanyi Rap Sahabat V BTS

Dokter ini juga menyarankan dengan keras untuk melakukan vaksinasi, mengingat di Indonesia banyak yang masih menolak vaksinasi dengan berbagai alasan.

Uniknya, semua cuitan ini dilakukan dalam bahasa Indonesia yang tepat, bukan dari Google Translate.

“Buah, sayur, cemilan itu bagus tapi bukanlah pengganti air putih. Sama dengan sayuran & rempah, bisa jadi bagus tapi BUKAN sebagai pengganti vaksin. Butuh perlindungan khusus untuk COVID. Dapetin vaksin! SEGERA!”

Demikian agama Faheem Younus dan profil Faheem Younus yang belakangan ini sering mencuit menggunakan bahasa Indonesia terkait covid-19. Meskipun dokter ini berada di Maryland, AS.*

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Twitter Huffpost


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x