Tanggal 29 November 2023 Hari Apa? Ada Hari untuk Palestina dan Hari KORPRI 2023 Lengkap Peristiwa Penting

- 28 November 2023, 10:42 WIB
Cek Tanggal 29 November 2023 memperingati hari apa termasuk Hari untuk Palestina, Hari KORPRI 2023 dan peristiwa penting hari ini.*
Cek Tanggal 29 November 2023 memperingati hari apa termasuk Hari untuk Palestina, Hari KORPRI 2023 dan peristiwa penting hari ini.* /Portal Purwokerto/Unsplash/Yousef Salhamoud

PORTAL PURWOKERTO- Tanggal 29 November 2023 memperingati hari apa? Terdapat 2 peringatan hari ini yang dibahas dalam artikel ini lengkap peristiwa penting.

Tanggal 29 November 2023 Hari Apa?

Tanggal 29 November 2023 yang bertepatan dengan hari Rabu ini memiliki weton wage. Pada hari ini, terdapat 2 peringatan yakni 1 peringatan internasional dan 1 peringatan nasional.

Hari KORPRI 2023

Pada hari ini di tahun 1971, Keppres no 82 tahun 1971 dirilis pemerintahan RI yang saat itu dipimpin oleh Presiden Soeharto.

Keppres tersebut menegaskan adanya peringatan Hari KORPRI pertama kalinya yang bertujuan untuk mewadahi para pegawai pemerintah Indonesia.

Baca Juga: Tanggal 30 November 2023 Memperingati Hari Apa? Cek Peristiwa Penting

Di tanggal 29 November 2023, peringatan ini memasuki tahun ke-51 sehingga masyarakat terutama para ASN merayakan Hari KORPRI ke-51.

KORPRI adalah akronim dari Korps Pegawai Republik Indonesia yang dibentuk tepat pada 29 November 1971. Tahun ini, tema peringatan HUT Korpri ke 51 yakni “Korpri Melayani, Berkontribusi dan Berinovasi untuk Negeri”.

Hari Solidaritas Interasional bagi Rakyat Palestina

Selain itu, pada hari ini juga memperingati hari untuk Palestina yang ditetapkan PBB atau UN melalui Majelis Umum PBB di tahun 1977.

Hari Solidaritas Internasional untuk Rakyat Palestina ini bertujuan agar masyarakat dunia lebih sadar akan perang konflik Israel Palestina yang hingga tahun 2023 masih berlangsung.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x