Menguak Kisah Pilu Kuburan Massal Palestina, 283 Tubuh Tak Bernyawa Ditemukan di RS Nasser Khan Younis

- 23 April 2024, 18:22 WIB
Menguak Kisah Pilu Kuburan Massal Palestina, 283 Tubuh Tak Bernyawa Ditemukan di RS Nasser Khan Younis
Menguak Kisah Pilu Kuburan Massal Palestina, 283 Tubuh Tak Bernyawa Ditemukan di RS Nasser Khan Younis /pexels/cottonbro studio/

Media Al Jazeera sebelumnya melaporkan bahwa dua orang ditembak dan terluka dalam serangan militer Israel di kamp pengungsi Aqbat Jabr dan Ein el-Sultan, yang terletak di utara dan selatan Jericho.

Tiga orang juga ditembak pada Senin malam, 21 April 2024 lalu ketika pasukan Israel menembaki mobil di sebuah jembatan di utara kota Hebron.

Sementara itu, kementerian Luar Negeri Palestina telah mendesak para donor untuk mengembalikan dana ke badan PBB untuk pengungsi Palestina (UNRWA) setelah tinjauan independen menemukan bahwa Israel “tidak memberikan bukti” mengenai klaim kesalahannya terhadap badan tersebut, yang merupakan penyedia layanan terbesar di Gaza.


UNRWA mengatakan pihaknya “menyambut baik temuan-temuan” dalam laporan tersebut, yang menegaskan bahwa mereka mempunyai mekanisme untuk memastikan “kepatuhan terhadap prinsip netralitas”.


Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengatakan pihaknya bakal menyelidiki tuduhan pelanggaran hak asasi manusia oleh militer Israel tetapi hingga saat ini, AS tidak mengkonfirmasi laporan bahwa mereka mempertimbangkan sanksi terhadap unit tentara Israel.***

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah