Herbal Murah Meriah Usir Kolesterol ala dr Zaidul Akbar, Ambil di Dapur Juga Ada!

23 Januari 2022, 16:31 WIB
Herbal Murah Meriah Usir Kolesterol ala dr Zaidul Akbar, Ambil di Dapur Juga Ada! /Pixabay/Phuonghoangthuy//

PORTAL PURWOKERTO - Herbal apa saja yang bisa mengusir kolesterol rekomendasi dari dr Zaidul Aknbar? Simak pada artikel ini.

Kolesterol tinggi menyebabkan penderita merasakan kesakitan di dada bagian depan, atau lengan terasa berat seperti sedang membawa beban berat.

Gejala lain yang kerap dirasakan juga leher terasa berat hingga ke punggung belakang, menolehpun sakit.

Kolesterol itu dibutuhkan oleh tubuh tapi dalam kadar yang normal, seperti untuk membantu tubuh memproduksi vitamin D, memproduksi sejumlah hormon dan memproduksi asam empedu untuk mencerna lemak.

Baca Juga: Asam Lambung Tidak Kunjung Sembuh? Coba Obat Herbal Asam Lambung ala dr Zaidul Akbar

Kolesterol tinggi bisa memicu seseorang terkena serangan stroke bahkan serangan jantung.

Kolesterol bisa naik tinggi ada beberapa penyebabnya, di antaranya: 

- Mengkonsumsi makanan tinggi lemak atau seafood, makan jeroan

- Ada riwayat keturunan keluarga

- Kurang berolahraga

Kolesterol dalam kadar normal atau sesuai kebutuhan tubuh berfungsi untuk menstabilkan hormon sehingga sel sel tubuh sehat.

Baca Juga: Efek Samping Vaksin Covid Benarkah Ada, Atau Hanya Nocebo? Apa Itu Nocebo?

dr Zaidul Akbar membagikan resep herbal bagi penderita koleesterol untuk bisa menyembuhkan penyakit ini. 

Seperti dikutip Portal Purwokerto dari video YouTube dr Zaidul Akbar yang diunggah pada 3 September 2022, mengobati kolesterol hanya dengan menggunakan dua bahan herbal, yakni sereh dan jahe.

Simak resep herbal yang dibagikan dr Zaidul Akbar:

Bahan-bahan :

- 3 batang serai yang sudah dicuci bersih

- 1 ruas jahe sebesar jempol orang dewasa yang sudah dicuci bersih

- Madu secukupnya

- 600 ml air

Baca Juga: Alami Vertigo? dr Zaidul Akbar Bagikan Obat Herbal hanya Perasaan Jeruk Nipis, Gampangkan!

Cara membuat:

- Potong serai yang sudah dicuci bersih menjadi bagian-bagian kecil, kemudian sisihkan

- Iris jahe yang sudah dicuci bersih

- Rebus kedua bahan dengan 600 ml air, tunggu sampai mendidih

- Tuangkan ke dalam gelas, tunggu sampai air hangat

- Setelah hangat, tambahkan madu secukupnya lalu minum.

Itulah resep herbal untuk menurunkan kolesterol. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, konsumsi resep herbal tersebut secara rutin.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: YouTube dr Zaidul Akbar Official

Tags

Terkini

Terpopuler