Isilah Tabel Contoh Terjadinya Social Climbing dan Social Sinking! Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 87

- 18 Oktober 2022, 09:53 WIB
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 87.*
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 87.* /tangkap layar/buku siswa Kemendikbud


PORTAL PURWOKERTO - Kunci jawaban IPS kelas 8 halaman 87 tentang soal isilah tabel contoh terjadinya social climbing dan social sinking pada orang-orang yang kalian ketahui.

Berikut ini, merupakan ulasan kunci jawaban bagi orang tua siswa dan siswi, yang juga diharapkan juga untuk mengeksplore lebih lanjut terkait gagasan pokok.

Sebelum mengetahui jawabannya, mari kita simak pembahasan kunci jawaban kelas 8 SMP, bersama alumni UIN Yogyakarta, Muhammad Iqbal, S.Pd dengan Portal Purwokerto.

Pada buku IPS kelas 8, aktivitas individu, siswa belajar mengenai materi mobilitas vertikal.

Baca Juga: Carilah Contoh Terjadinya Mobilitas Horizontal Pada Orang-Orang yang Kalian Ketahui Jawaban IPS Kelas 8 Hal 88

Mobilitas sosial vertikal adalah perpindahan seseorang atau kelompok dari suatu kedudukan sosial ke kedudukan sosial lain yang tidak sederajat.

Baik pindah ke tingkat yang lebih tinggi (social climbing) maupun turun ke tingkat lebih rendah (social sinking).

1. Mobilitas Vertikal ke Atas (Social Climbing)

Social climbing adalah mobilitas yang terjadi karena adanya peningkatan status atau kedudukan seseorang atau naiknya orang-orang berstatus sosial rendah ke status sosial yang lebih tinggi.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 139, Aktivitas Kelompok Tabel 3.1: Nama, Daerah Penghasil, Pemanfaatan

Seorang karyawan yang karena prestasinya dinilai baik kemudian berhasil menduduki sebagai kepala bagian, manajer, bahkan direktur suatu perusahaan merupakan contoh mobilitas sosial jenis ini.

Bentuk social climbing lain misalnya terbentuknya suatu kelompok baru yang lebih tinggi daripada lapisan sosial yang sudah ada.

2. Mobilitas Vertikal ke Bawah (Social sinking)

Social sinking merupakan proses penurunan status atau kedudukan seseorang.

Proses social sinking seringkali menimbulkan gejolak kejiwaan bagi seseorang karena ada perubahan pada hak dan kewajibannya.

Contoh, seorang pegawai diturunkan pangkatnya karena melanggar aturan sehingga ia menjadi pegawai biasa.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 139, Aktivitas Kelompok Tabel 3.1: Nama, Daerah Penghasil, Pemanfaatan

Social sinking dapat terjadi karena berhalangan melaksanakan tugas, memasuki masa pensiun, turun jabatan, atau dipecat.

Social sinking, merupakan pergerakan atau perubahan status sosial dari atas ke bawah.

Selanjutnya, kerjakan soal berikut:

Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 87.*
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 87.* tangkap layar/buku siswa Kemendikbud

Baca Juga: Uji Kompetensi Soal Pilihan Ganda, Kunci Jawaban IPS Kelas 8 halaman 127 128 129 130 131

Jawaban

1. Pandu: Seorang karyawan menjadi pimpinan cabang perusahaan
2. Nanda: Seorang pegawai magang yang dipecat
3. Timo: Seorang direktur yang turun pangkat
4. Lili: Seorang siswi SMA yang menjadi mahasiswa
5. Archie: Kepala sekolah di sebuah sekolah

Demikian kunci jawaban IPS kelas 8 halaman 87: Carilah contoh terjadinya social climbing dan social sinking, semoga bermanfaat.***

Disclaimer: Jawaban ini merupakan contoh dan panduan bagi orangtua. Jawaban tidak mutlak kebenarannya. Siswa diharapkan bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Portal Purwokerto tidak bertanggungjawab atas kesalahan jawaban.

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah